5 Fakta Menarik Laga Timnas U19 Indonesia vs Qatar, Double Hattrick hingga Aksi Todd Rivaldo

Ada sejumlah fakta menarik yang berhasil dirangkum posbelitung.co dari laga dramatis semalam.

Editor: Alza
posbelitung.co/kolase/instagram PSSI_fai
Saddil Ramdani dan Todd Rivaldo 

POSBELITUNG.CO - Pertandingan kedua Piala AFC Championships 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (21/10/2018) malam bersalngsung seru dan dramatis.

Betapa tidak, Timnas U19 Indonesia harus bekerja sangat keras meladeni Timnas U19 Qatar.

Kendati menelan pil pahit dan harus mengakui keunggulan Qatar 5-6, Timnas U19 Indonesia menuai banyak sekali pujian penggemar.

Ada sejumlah fakta menarik yang berhasil dirangkum posbelitung.co dari laga dramatis semalam.

Apa saja fakta-fakta itu, yuk simak ulasannya di bawah ini :

1. Double Hattrick

Laga semalam memang menjadi milik Qatar.

Mereka berhasil menyarangkan enam gol ke gawang ke Indonesia.

Dari enam gol itu, ada tiga gol yang diciptakan penyerangnya.

Dia adalah Abdulraseed.

Pemain bernomor punggung 7 ini menjadi andalan Qatar di lini depan.

Abdulraseed berhasil menyarangkan gol di menit 13, 40 dan 56.

Aksi pemain satu ini benar-benar membuat kerepotan lini pertahanan Indonesia. 

Indonesia pun tak kalah gemilang.

Meski harus mengakui keunggulan Qatar, Indonesia membuat catatan baik di atas lapangan.

Sumber: Pos Belitung
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved