Direktur Kompas Silaturahmi ke Pos Belitung
Deputi Managing Editor sekaligus Direktur Komunitas Harian Kompas Rusdi Amral kaget melihat beritanya sudah muncul di Koran Pos Belitung.
Laporan Wartawan Pos Belitung, Wahyu Kurniawan
POSBELITUNG.COM, BELITUNG - Kamis (8/10/2015) pagi, Deputi Managing Editor sekaligus Direktur Komunitas Harian Kompas Rusdi Amral kaget melihat beritanya sudah muncul di Koran Pos Belitung.
Ia tak menyangka kunjungan kerjanya, Rabu (7/10/2015) di Belitung ternyata diliput oleh wartawan.
Ia mengucapkan terima kasih dan mengungkapkan kesan yang baik selama kunjungan pertamanya di Belitung. Rusdi pun mengaku pemberitaan di Pos Belitung tersebut membuatnya merasa terhormat.
“Masih banyak yang kurang sebenarnya, kalau saya tahu dia (wartawan, red) datang, saya akan lebih luas lagi,” kata Rusdi sambil disambut gelak tawa awak redaksi Pos Belitung.
Rusdi menyambangi Kantor Pos Belitung, Kamis sore seusai melewati kunjungan di Kecamatan Membalong. Ia datang bersama Direktur BUMD PT Belitong Mandiri Azrul Azwar, Sales Manager Kompas Diana dan Manager
Event Kompas Budi Sarwiaji.
Kurun lima bulan ke depan, Rusdi bakal disibukkan dengan penyusunan strategi komunikasi untuk membantu Belitung menyambut momen gerhana matahari total (GMT).
Selama proses itu ia merasa perlu melibatkan rekan daerah, baik untuk usulan ide ataupun dalam pelaksanaan teknis
di lapangan nanti.
“Jadi ya paling tidak kita sudah kulo nuwun ke tempat ini, sudah silaturahmi, ke depan kita kontak-kontakan aja,” kata Rusdi.
