Ketua DPRD Desak Gubernur Segera Lakukan Mutasi
"Misalnya bidang kelautan dan perikanan perlu dibenahi agar dapat mengimbangi kebijakan gubernur. Pariwisata sudah bagus, karena...
Penulis: Alza |
Laporan Wartawan Bangka Pos, Alza Munzi
BANGKAPOS.COM, BANGKA - Ketua DPRD Babel Didit Srigusjaya mendesak Gubernur Babel Rustam Effendi segera melakukan mutasi sejumlah kepala dinas di Pemprov Babel, yang dinilai kurang mampu menjalankan visi dan misi Gubernur Babel.
Untuk itu, dia mendukung kebijakan gubernur yang membuka lelang jabatan beberapa kepala SKPD sehingga menghasilkan pejabat berkualitas.
"Misalnya bidang kelautan dan perikanan perlu dibenahi agar dapat mengimbangi kebijakan gubernur. Pariwisata sudah bagus, karena banyak yang dilakukan beberapa waktu ini," kata Didit, Kamis (19/11/2015).
Didit menyebutkan, DPRD Babel sebagai fungsi pengawasan eksekutif berharap gubernur menyadari bahwa kondisi pembangunan di Babel membutuhkan pejabat yang mau bekerja serius.