Ratusan Warga Ikut Operasi Katarak dan Ptergium Gratis

Data terakhir peserta yang mendaftar mencapai angka 300 orang, mereka berasal dari penjuru Beltim dan Belitung.

Penulis: Dede Suhendar |
Pos Belitung/Dede Suhendar
Fezzi Uktolseja tengah memberikan saran kepada peserta Kegiatan bakti sosial operasi katarak dan ptergium gratis Rudianto Tjen Center bekerjasama dengan Pemkab Beltim, RSUD Kabupaten Beltim, Yayasan Setia Bakti dan Perdami Jawa Barat, Kamis (19/11/2015). 

Laporan Wartawan Pos Belitung Dede Suhendar

POSBELITUNG.COM, MANGGAR -- Kegiatan bakti sosial operasi katarak dan ptergium gratis Rudianto Tjen Center bekerjasama dengan Pemkab Beltim, RSUD Kabupaten Beltim, Yayasan Setia Bakti dan Perdami Jawa Barat dimulai Kamis (19/11/2015).

Ratusan warga mulai berdatangan memadati lapangan tengah RSUD Kabupaten Beltim.

Data terakhir peserta yang mendaftar mencapai angka 300 orang, mereka berasal dari penjuru Beltim dan Belitung.

Sebelum menjalani operasi, peserta yang dominan lansia ini harus menjalani proses screening.

Proses tersebut bertujuan untuk mengecek kondisi pasien, seperti tensi dan kadar gula darah.

Fezzi Uktolseja, politikus PDI Perjuangan sempat hadir meninjau jalannya kegiatan tersebut.

Menurutnya jumlah pasien diperkirakan akan terus bertambah, dikarenakan tidak ada batasan pendaftaran.

"Kami menghimbau kepada seluruh peserta agar tetap bersabar. Karena nanti takutnya tensi atau kandungan gula darah mereka naik, akibatnya bisa fatal pada saat operasi," ujarnya kepada posbeltiung.com.

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved