Breaking News Aksi Peduli Lingkungan
Pendemo Ancam Kumpulkan Massa Lebih Banyak
Aksi solidaritas peduli lingkungan di Boulevard Simpang Lima Tanjungpandan (BSLT), Minggu (10/4/2016) diikuti sekitar 80 orang.
Penulis: Disa Aryandi |
Pos Belitung/Disa Aryandi
Aksi solidaritas penolakan kapal isap di Pusat Kota Tanjungpandan, Minggu (10/4/2016).
Laporan wartawan Pos Belitung, Disa Aryandi
POSBELITUNG.COM, BELITUNG -- Aksi solidaritas peduli lingkungan di Boulevard Simpang Lima Tanjungpandan (BSLT), Minggu (10/4/2016) diikuti sekitar 80 orang.
Massa terdiri dari Gabungan Pecinta Alam Belitong (Gapabel), Belitung Fishing Community (Belfic), DPD KNPI Kabupaten Belitung, masyarakat trans Bali dan Perindo.
Berbagai aspirasi untuk melakukan penolakan terhadap keberadaan kapal Isap di Kabupaten Belitung Timur (Beltim) disuarakan saat melakukan orasi.
"Kalau aspirasi ini tidak didengarkan dan ditindaklanjuti, kami mengerahkan massa lebih banyak lagi dari ini," kata Ketua Gapabel, Jokie Vebriansyah kepada posbelitung.com, Minggu (10/4/2016) disela-sela aksi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/aksi-massa_20160410_095949.jpg)