Power Ranger Biru Versi Baru Ternyata Diperankan Cowok Tampan Asal Indonesia, Ini Profilnya

Pengumuman Peter Sudarso sebagai Ranger Biru diiringi perasaan haru karena namanya disebutkan oleh kakaknya sendiri, Yoshi Sudarso.

Instagram
Peter Adrian Sudarso 

POSBELITUNG.COM - Masih ingat dengan serial Power Rangers?

Serial tersebut begitu digemarin oleh anak-anak generasi tahun 90 an.

Nah, ada kabar baik nih bagi penggemar serial Power Rangers ini.

Ya, karena serial ini akan kembali ditayangkan dengan versi yang paling baru.

Power Rangers memang masih terus diproduksi dengan berbagai judul hingga sekarang.

Pada tanggal 12-14 Agustus kemarin, Power Morphicon 2016 baru saja mengumumkan nama-nama pemain dalam serial Power Rangers edisi paling baru.

Seri terbaru tersebut diberi judul Power Rangers Ninja Steel.

Ternyata pula ada sesuatu yang sangat menarik dalam pengumuman tersebut.

Ranger biru dalam serial Power Rangers terbaru tersebut akan diperankan oleh seorang pemuda tampan asal Indonesia.

Peter Adrian Sudarso didaulat menjadi Ranger Biru untuk seri Power Rangers Ninja Steel oleh Saban Entertaiment.

Hal tersebut sebenarnya bukanlah kali pertama.

Kakak Peter, Yoshi Sudarso, juga pernah berperan sebagai ranger biru dalam Power Rangers versi Power Rangers Dino Charge.

Kini giliran adiknya yang menggantikan peran tersebut.

Pengumuman Peter Sudarso sebagai Ranger Biru diiringi perasaan haru karena namanya disebutkan oleh kakaknya sendiri, Yoshi Sudarso.

Yoshi Sudarso menunjukkan ekspresi kaget seakan tidak percaya saat membacakan nama adiknya di depan para hadirin yang melihat acara tersebut.

Peter muncul ke atas panggung lalu disambut oleh Yoshi dengan pelukan.

Tepuk tangan para hadirin menambah keriuhan suasana pada momen tersebut.

Yoshi lahir di Jakarta pada 12 April 1989.

Ia bersama keluarganya meninggalkan Indonesia pada tahun 1997 akibat krisis moneter dan kerusuhan yang melanda negeri ini.

Di Amerika Serikat, ia terjun menjadi aktor.

Ia membintangi sejumlah film dan serial tv seperti The Maze Runner (2014) dan Most Wanted (2011).

Lalu, ia terpilih untuk memerankan ranger biru di serial Power Rangers Dino Charge.

Kini adiknya yang mendapat keberuntungan tersebut.

Peter sempat mengunggah foto keharuannya bersama sang kakak ketika mendapat pengumuman mengejutkan tersebut.

"Rahasia besar telah terungkap. Saya telah berusaha untuk mendapatkan peran ini sepanjang karir seni peran saya, gagal 3 kali namun akhirnya berhasil sekarang. Tuhan sangat luar biasa dan saya sangat bersyukur, saya berharap tidak akan mengecewakan kalian, teman-teman," ungkap Peter.

Peter Sudarso adalah saudara yang sangat mendukung Yoshi Sudarso saat mengikuti pemilihan pemain Power Ranger Dino Charge.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa keberhasilkan Yoshi Sudarso menjadi Ranger Biru adalah berkat jasa adiknya juga.

Pria kelahiran 20 Agustus 1990 tersebut sebelumnya memang sudah cukup punya nama karena telah beberapa kali bermain dalam serial televisi.

Keberhasilannya menjadi pemeran Ranger Biru dalam Power Rangers Ninja Steel adalah bukti bahwa mengejar mimpi dengan terus berusaha sebaik mungkin adalah kunci kesuksesan.

Mari kita nantikan bagaimana kemampuan peran Peter Sudarso sebagai Ranger Biru dalam Power Rangers Ninja Steel yang akan dirilis 2017 nanti. (*)

Penulis: galuh palupi swastyastu

Sumber: Tribun Solo
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved