Debat Pilgub Babel
Yusron Sindir Erzaldi Soal Tutupnya Kobatin
Saat itu topik yang pertanyaan panelis terkait turunnya harga timah yang berdampak pada melambannya pertumbuhan ekonomi Babel.
Laporan Wartawan Pos Belitung, Krisyanidayati
POSBELITUNG.COM, BELITUNG - Pasangan Yusron-Yusroni menyindir pasangan Erzaldi-Fatah dalam debat terbuka pilgub Babel 2017 pada segment ketiga yang dilaksanakan di Hotel Bahamas, Jum'at (4/2/2017).
Ia menimpali pernyataan yang disampaikan pasangan nomor empat terkait industri pertambangan yang belum berkembang.
Saat itu topik yang pertanyaan panelis terkait turunnya harga timah yang berdampak pada melambannya pertumbuhan ekonomi Babel.
"Bagaimana anda bisa menilai industri pertambangan di Babel dengan kaitan harga timah, harga timah turun itu karena faktor penyelundupan, ini yang harus kita pikirkan caranya, Kobatin sebagai salah satu industri yang ditempat bapak saja tutup di tangan bapak," timpal Yusron kepada Erzaldi.
Ia tak menampik, masyarakat masih ada masyarakat yang bergantung pada pertambangan, namun menurutnya hal itu harus dikelola dengan baik.
Menurut Yusron, Babel memerlukan industri berbasis pertamabangan untuk menekan angka penyelundupan.
"Kite perlu tata kelola yang baik soal regulasi maupun proses pertambangan, industrinya penting sehingga nilai jual produk yang kita punya itu tinggi. Tapi yang penting bagaiamana kita mengatasi penyelendupan," tuturnya.
