Polisi Periksa Penghuni Kontrakan, Antisipasi Hal Ini
Saat razia, Sophian didampingi didampingi oleh sejumlah kepala satuan (Kasat) dan 15 personil gabungan dari Polres Bangka maupun Polsek Sungailiat
Laporan Wartawan Bangka Pos, Fery Laskari
POSBELITUNG.COM, BANGKA - Polisi tiba-tiba mengetuk pintu sejumlah rumah kontrakan di Lingkungan Maria Goreti Sungailiat, Jumat (3/3/2017) malam.
Satu persatu, penghuninya diperiksa. Namun, operasi kali ini, tak menemukan pelanggaran.
Kapolres Bangka AKBP Sekar Maulana diwakili Kabag Ops Kompol S.Sophian, usai razia, Jumat (3/3/2017) malam, sekitar pukul 22.45 WIB, menyebutkan, kegiatan dilakukan dalam rangka pemeliharaan ketertiban dan keamanan masyarakat (Harkamtibmas).
"Sekaligus mencegah sejak dini ancaman gangguan, sehingga Polres Bangka dan Polsek jajaran kembali melakukan kegiatan rutin," katanya.
Saat razia, Sophian didampingi didampingi oleh sejumlah kepala satuan (Kasat) dan 15 personil gabungan dari Polres Bangka maupun Polsek Sungailiat. "Selain itu, kegiatan ini juga melibatkan Ketua RT, Kaling setempat," katanya.
Sophian menyebut alasan kenapa rumah kontrakan jadi asaran, karena bisa saja para pelaku kejahatan bersembunyi di tempat ini. "Kita antisipasi tempat berkumpulnya pelaku 3C (Curanmor, Curas, dan Curat) dan penyalahgunaan narkoba," katanya.
Kegiatan dilakukan melalui cara pemeriksaan identitas pemilik kontrakan dan penghuni kontrakan dan mengecek siapa saja yang ada di dalamnya, termasuk memberikan pesan Kantibmas.
"Agar mereka menjaga keamanan, ketertiban dan tidak membawa pasangan yang bukan muhrim, miras, narkoba," tegas Sophian, memastikan, razia kali tak ditemukan pelanggaran.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/ketuk-kontrakan_20170304_110300.jpg)