Iniesta Ingin Perpanjangan Kontrak di Barcelona

Meski demikian, belum ada pembahasan kontrak yang dilakukan pihak Barcelona dengan Iniesta.

Give Me Sport
Andres Iniesta memperlihatkan keterampilannya memainkan bola dengan kaki kirinya. Aksi ini mengagetkan Layvin Kurzawa sehingga tercipta gol bunuh diri. 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam

POSBELITUNG.COM - Kapten Barcelona Andres Iniesta menginginkan agar kontraknya diperpanjang di klub berjuluk Blaugrana itu.

Iniesta memiliki impian untuk pensiun di Barcelona.

Meski demikian, belum ada pembahasan kontrak yang dilakukan pihak Barcelona dengan Iniesta

Pemain asal Spanyol itu kini masih ingin fokus untuk berlaga di tiga ajang. 

Tiga ajang terebut adalah Liga Spanyol, Liga Champions, dan Copa del Rey.

"Saat ini saya fokus pada tiga ajang, ke depannya kami akan benar-benar memperhatikan itu," ujar Iniesta seperti dikutip SuperBall.id dari situs resmi Barcelona, Kamis (16/3/2017).

"Saya selalu menyatakan impian saya adalah pensiun di Barcelona," pungkasnya.

Saat ini, kontrak Iniesta berlaku hingga tahun 2018.

Pemain berusia 32 tahun itu telah merumput bersama Barcelona sejak masih di akademi.

Tercatat, Iniesta mulai bergabung dengan tim senior Barcelona pada tahun 2002. (*)

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved