Banjir Beltim

Mensos Cicipi Makanan di Dapur Umum Posko Banjir Beltim

Menteri Sosial RI Khofifah Indah Parawansa bersama rombongannya tiba di Posko Bencana Banjir, Kantor Camat Manggar, hari kelima

Penulis: Dedi Qurniawan |
Mensos Cicipi Makanan di Dapur Umum Posko Banjir Beltim - mensos-makan-di-dapur-umum_20170720_134245.jpg
Pos Belitung/Dedi Qurniawan
Mensos RI Khofifah Indah Parawansa saat mencoba masakan di dapur umum Posko Bencana Banjir, Kantor Camat Manggar, Kamis (20/7/2017). (POSBELITUNG/DEDY QURNIAWAN)
Mensos Cicipi Makanan di Dapur Umum Posko Banjir Beltim - mensos-dan-relawan-banjir_20170720_134114.jpg
Pos Belitung/Dedi Qurniawan
Mensos RI Khofifah Indah Parawansa berbincang dengan relawan di Posko Bencana Banjir Beltim, Kantor Camat Manggar, Kamis (20/7/2017). (POSBELITUNG/DEDY QURNIAWAN)

Mensos Khofifah Ajak Wagub Babel dan Bupati Beltim Coba Masakan Dapur Umum

Laporan Wartawan Pos Belitung Dedy Qurniawan

POSBELITUNG.COM, BELITUNG TIMUR - Menteri Sosial RI Khofifah Indah Parawansa mengajak Bupati Beltim Yuslih Ihza, Wagub Babel Abudl Fatah dan jajaran pejabat lainnya mencoba masakan dapur umum di Posko Kantor Camat Manggar, Kamis (20/7/2017).

Sebelumnya, dia juga tampak berbincang dengan tenaga relawan di dapur umum tersebut.

"Ayo makan," kata dia ke arah awak media yang sibuk mengambil foto.

Menteri Sosial RI Khofifah Indah Parawansa bersama rombongannya tiba di Posko Bencana Banjir, Kantor Camat Manggar, hari kelima Bencana Banjir Beltim, Kamis (20/7/2017) sekitar pukul 11.00 WIB.

Dia datang bersama Wakil Gubernur Babel Abdul Fatah dan jajarannya dan disambut oleh Bupati Beltim Yuslih Ihza dan jajarannya.

Mengenakan kemeja panjang putih, Khofifah tampak langsung menyalami deretan depan warga terdampak banjir.

Pada kunjungan tersebut, dia menyerahkan total bantuan Rp 818 juta, termasuk santunan kepada ahli waris korban meninggal dunia, Almarhum Firman. (*)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved