Kapolres Dukung Pembentukan BPBD Beltim
Dia juga membenarkan bahwa ini telah disarankan oleh Kemensos hingga BNPB RI dan pihak-pihak terkait saat meninjau Beltim beberapa waktu lalu
Penulis: Dedi Qurniawan |
Laporan Wartawan Pos Belitung Dedy Qurniawan
POSBELITUNG.COM, BELITUNG TIMUR - Kepala Polres Belitung Timur AKBP Nono Wardoyo mengatakan, bencana banjir Beltim yang terjadi membuat pembentukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Beltim penting.
Dia juga membenarkan bahwa ini telah disarankan oleh Kemensos hingga BNPB RI dan pihak-pihak terkait saat meninjau Beltim beberapa waktu lalu.
Dari bencana banjir yang terjadi beberapa waktu lalu, Nono mengakui bahwa koordinasi dan komando penanganan bencana sulit dilakukan.
"Bukan kami tidak bisa mengomandoi, tapi rasanya ada sekat. Kalau ada BPBD, tugas dan tanggung jawabnya menjadi jelas dan penanganannya akan lebih mudah," ujarnya ditemui Pos Belitung di ruang kerjanya, Jumat (28/7/2017) sore.
Apalagi, menurut Nono, di Beltim juga kerap terjadi musibah lainnya. Kemudian wilayah dan bentang alamnya membuat potensi bencana itu ada.
Ini memerlukan komando taktis, terukur, dan sistematis, dalam penanganannya serta pemenuhan dana operasional dan sejenisnya.
Keberadaan BPBD di Beltim akan membuat penanganannya menjadi mudah.
"Saya sebagai kapolres mendorong dan mengharapkan ini supaya segera dibentuk. Sudah kami sampaikan ke beliau, kalau bisa Agustus dan September ini sudah bisa dibentuk. Dari yang terjadi kemarin kita bisa belajar. Banyak yang terdampak, banyak juga yang menyalurkan bantuan. Kalau BPBD terbentuk, penanganan bencananya akan mudah," tutur Nono.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/kapolres-beltim-akbp-nono-wardoyo_20170728_200338.jpg)