Belitung Cup I

Aik Selumar Berpesta Gol ke Gawang Suak Gual, Bantan dan Cerucuk Harus Puas Berbagi Angka

Namun penyerang Suak Gual Ilham membuat skor imbang 1-1 pada menit 34. Tapi hanya berselang dua menit,...

Pos Belitung/Dede Suhendar
Pemain Desa Suak Gual (hijau) menghdang pemain Desa Selumar (biru) dalam laga turnamen sepakbola Belitung Cup I tahun 2017 di Stadion Pangkal Lalang, Selasa (27/12). 

TANJUNGPANDAN, POS BELITUNG - Desa Aik Selumar pesta gol saat melawan Desa Suak Gual dalam turnamen sepak bola Belitung Cup I di Stadion Pangkal Lalang, Selasa (27/12) sore.

Anak asuhan Kusmawan itu menang telak dengan skor akhir 7-1.

Tim Aik Selumar mengawali gol pada menit 18 lewat sontekan striker mereka Dodi.

Namun penyerang Suak Gual Ilham membuat skor imbang 1-1 pada menit 34.

Tapi hanya berselang dua menit, Ripkin membuat Aik Selumar unggul lagi lalu disusul sontekan Heri yang membuat skor babak pertama menjadi 3-1.

Usai turun minum, Aik Selumar tak mengendurkan serangan.

Empat menit wasit meniup peluit, Heri bikin gol kedua.

Demikian juga Dodi mencetak gol lagi pada menit 60.

Pada menit 70, Heri mencetak hat-trick.

Berawal dari kemelut di depan gawang Desa Suak Gual, dirinya berhasil melepaskan tendangan yang berbuah gol.

Yanu melengkapai pesta gol kesebelasan perwakilan Kecamatan Sijuk itu.

Tepatnya pada menit 75, memanfaatkan stamina pemain belakang Desa Suak Gual yang mulai menurun.

Skor akhir 7-1 untuk kemenangan Desa Aik Selumar tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.

"Alhamdulillah ini hasil kerja keras seluruh pemain. Memang persiapannya cukup, sebelum undangan diterima, kami sudah persiapan dulu," ujar Kusmawan kepada Pos Belitung, kemarin.

Sementara pada pertandingan kedua, kesebelasa Desa Bantan dan Cerucuk harus puas berbagi angka 1-1.

Pada babak pertama, Desa Cerucuk sempat unggul melalui gol pemain depan mereka Riski pada menit 36.

Namun, kemenangan itu sirna ketika striker Desa Bantan membuat gol pada menit 50 babak kedua. (n1)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved