Turnamen Belitung Cup I

Buluh Tumbang Menang 2-0 Atas Aik Batu Buding

Anak asuhan Pardodi itu berhasil unggul 2-0 dalam pertandingan 2 kali 45 menit di Stadion Pangkal Lalang

Penulis: Dede Suhendar |
Pos Belitung/Dede Suhendar
Caption Suasana pertandingan kesebelasan Desa Buluh Tumbang melawan Desa Aik Batu Buding dalam turnamen Belitung Cup I di Stadion Pangkal Lalang, Kamis (28/12/2017). Pos Belitung/Dede Suhendar 

Laporan Wartawan Pos Belitung Dede Suhendar

POSBELITUNG.COM, BELITUNG - Kesebelasan Desa Buluh Tumbang Kecamatan Tanjungpandan berhasil menang atas lawannya Desa Air Batu Buding Kecamatan Badau dalam turnamen Belitung Cup I, Kamis (28/12/2017).

Anak asuhan Pardodi itu berhasil unggul 2-0 dalam pertandingan 2 kali 45 menit di Stadion Pangkal Lalang, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.

Keunggulan Desa Buluh Tumbang tercipta ada menit awal babak pertama. Laga baru berjalan dua menit, Ridho pemain tengah mereka berhasil melepaskan tendangan kaki kanannya.

Hingga wasit meniup peluit panjang, skor akhir tetap 1-0.

Sementara pada babak kedua, striker Desa Buluh Tumbang Dandi memperjauh jarak kemenangan. Dandi melesatkan tendangan lambung usai mendapat umpan bola memantul tepat di hadapan kakinya.

Laga berlangsung sengit, sehingga tiga pemain dipaksan keluar dengan tandu tim kesehatan.

Namun hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak kedua, skor tetap 2-0 untuk kemenangan Desa Buluh Tumbang.

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved