Pokja Wartawan Berbagi Kepada Sesama di Bulan Ramadan
Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Belitung turut berbagi dengan puluhan anak yatim piatu dan wanita lanjut usia,
Penulis: Dede Suhendar | Editor: Ardhina Trisila Sakti
Laporan Wartawan Pos Belitung, Dede Suhendar
POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Bulan suci ramadan menjadi momen yang baik dalam berbagi sesama umat.
Oleh sebab itu, Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Belitung turut berbagi dengan puluhan anak yatim piatu dan wanita lanjut usia, Selasa (29/5/2018).
Acara yang digelar di kantor Pokja Wartawan Belitung Jalan A Yani tersebut dibuka dengan tausiyah ustadz Hendra tentang hikmah puasa.
Baca: Umat Buddha Belitung Rayakan Waisak, Pandita Krisna: Hidup Memberi dan Berbagi Sumber Kebahagiaan
"Alhamdulillah ramadan kali ini kami masih bisa berbagi dengan sesama. Saya ucapkan terima kasih kepada pihak yang ikut mendukung acara ini," ujar Ketua Pokja Wartawan Belitung Fitriadi.
Ia mengatakan, dalam kegiatan kali ini Pokja Wartawan membagikan paket sembako kepada penerima yang telah didaftarkan sebelumnya.
Baca: La Lucia Boutique Hotel Resmi Dibuka, CEO: Hotel Terbaik Di Kelasnya
Penerima tersebut berdasarkan data dari beberapa wilayah Kecamatan Tanjungpandan.
Baca: Predikat UHC Belitung Diharapkan Jadi Motivasi Daerah Lain di Babel
Dirinya berharap kegiatan itu bisa dilanjutkan oleh organisasi lainnya untuk membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.
"Memang yang kami berikan tidak seberapa, setidaknya bisa meringankan beban mereka," katanya.
Meskipun berlangsung sederhana, namun acara cukup meriah. Terlebih saat jajaran Pokja bersama undangan berbuka perpuasa bersama.
Obrolan hangat serta canda gurau mewarnai acara yang ditutup dengan salat magrib berjamaah itu
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/ustadz-hendra_20180529_202146.jpg)