Piala Dunia 2018
Menang Atas Jerman, Kasus Skandal Seks Timnas Meksiko Merebak Lagi, 9 Pemainnya Terlibat
Meski tak mendapat hukuman, namun kasus ini semakin memperburuk citra Meksiko yang pernah mengalami kasus serupa di masa lalu.
POSBELITUNG.CO – Meski kalah di lapangan, winger Jerman, Julian Draxler, bisa melakukan serangan balik melalui sindiran terhadap kasus yang menimpa timnas Meksiko sebelum Piala Dunia 2018 digelar.
Timnas Jerman secara mengejutkan harus tumbang 0-1 dari Meksiko pada laga pertama Piala Dunia 2018.
Gol Hirving Lozano pada menit ke-35 membuat Tim Panser harus mengakhiri laga dengan kepala tertunduk.
Seusai laga, pemain sayap Jerman Julian Draxler bersama pelatih Joachim Loew menggelar konferensi pers.
Ketika disodori pertanyaan soal kontroversi skandal seks yang menimpa timnas Meksiko, Draxler menjawab dengan sindiran.
“Saya rasa berpesta bukan bagian dari pertandingan. Saya tidak tahu detail cerita, jadi saya tak akan berkomentar terlalu banyak. Itu adalah cerita yang menarik, namun saya tak tahu mana yang benar,” ujar Draxler dikutip BolaSport.com dari The 42.
“Saya bukan pemain yang lebih memikirkan pesta daripada sepak bola. Pesta bukanlah bagian penting dari sepak bola,” tutur pemain Paris Saint-Germain itu.
Timnas Meksiko tersandung skandal seks sebelum berangkat ke Rusia untuk melakoni Piala Dunia 2018.
Sebanyak sembilan pemain Meksiko di Piala Dunia tepergok tengah melakukan pesta perpisahan dengan sekitar 30 wanita.

Dalam sebuah rekaman video yang beredar di media sosial, kesembilan pemain itu bersama para wanita berkumpul bersama dan menggelar pesta di sebuah kolam tanpa mengenakan busana.
Masuk Sebagai Pengganti, Keisuke Honda Beri Assist Kemenangan Jepang Atas Kolombia |
![]() |
---|
Mulan Jameela Pamer Rumah 3 Lantai dan Kolam Renang Mewah Usai Penampakan Dapurnya Di-Bully |
![]() |
---|
Pria Ini Memiliki Istri Sangat Cantik, Tapi Memilih Selingkuh, Sosok Selingkuhannya Tak Disangka |
![]() |
---|
Bermain dengan 10 Orang dan Diganjar Pinalti, Kolombia Imbangi Jepang di Babak Pertama |
![]() |
---|
Ingat Pemeran Tina dalam Kuch Kuch Hota Hai? Ternyata Sosoknya Suka Mencaci dan Siksa Suami |
![]() |
---|