Ini Sosok Erico Mihardja Kekasih Baru Marshanda yang Bukan Seleb Tapi Dikenal Banyak Artis
Setelah bercerai dengan Ben Kasyafani, Marshanda beberapa kali menjalin hubungan asmara dengan pria.
POSBELITUNG.CO - Setelah bercerai dengan Ben Kasyafani, Marshanda beberapa kali menjalin hubungan asmara dengan pria.
Perempuan yang akrab disapa Caca ini pernah menjalin kisah dengan aktor Egi John, yang dikabarkan juga sahabat dekat Baim Wong.
Setelah putus dari Egi, Marshanda kembali memiliki hubungan dekat dengan laki-laki bernama Erico Mihardja.
Awalnya Marshanda dan Erico Mihardja jarang sekali memperlihatkan kedekatan mereka di media sosial.
Tapi, beberapa kali lelaki ini tertangkap kamera sedang bersama artis cantik yang akrab di sapa Caca.
Akhirnya beberapa waktu belakangan ini pun Marshanda mempublikasikan hubungannya dengan Erico lebih dari sekedar pertemanan.
Baca: Jin KPop BTS Ternyata Pernah Diselingkuhin Pacarnya, Ini 17 Rahasia Hidupnya
Beberapa kali Erico juga mengunggah potret kemesraannya dengan Marshanda dan menyebutnya dengan panggilan 'sayang'.
Panggilan 'sayang' Erico pada Marshanda itu pun semakin memperjelas keduanya adalah sepasang kekasih.
Bukan hanya potret kemesraan mereka yang mencuri perhatian, tetapi juga wajah kekasih Marshanda yang disebut-sebut mirip dengan mantan kekasihnya, Egi.
Melansir dari Tribunnews.com, lelaki ini diketahui sudah dekat dengan Marshanda sekitar akhir 2017.
Meski bukan dari kalangan selebriti seperti Marshanda dan mantan kekasih serta mantan suaminya, Erico Mihardja ternyata bukan sosok sembarangan.
Berpendidikan Tinggi
Baca: Jungkook BTS Pakai Baju Tembus Pandang, Jimin Gagal Fokus, Begini Potretnya
Melihat dari unggahan di instagramnya, Erico Mihardja adalah laki-laki yang berpendidikan tinggi.
Ia menempuh pendidikan sarjana di Autonomous University of Barcelona hingga 2009.
Lalu ia melanjutkan pendidikan ke University of South Florida, Amerika Serikat mengambil jurusan Bisnis dan mendapat gelar Master.
Lanjut pendidikan lagi di Hulf International Business hingga 2016.
Berwawasan Luas
Menurutnya, Erico adalah orang yang berwawasan luas dan mengetahui apapun hal yang ditanyakannya.
Mulai dari pengetahuan soal Yerusalem, politik hingga kasus-kasus di Indonesia, Erico mampu menjelaskan semuanya.
Poin inilah yang menjadi salah satu alasan Marshanda senang mengenal dekat Erico saat itu.
Pekerjaan dan Latar Belakang
Erico Mihardja adalah lelaki berdarah Indonesia yang bekerja di luar negeri, tepatnya di Into University of South Florida.
Ia adalah putra dari Reggie Sugianto Mihardja yang bekerja di PT. Sewu Hidro Polymer.
Tak heran jika Erico lebih sering terlihat berada di luar negeri daripada di Indonesia.
Kekasih Marshanda ini juga dikabarkan seorang pengusaha muda yang terbilang sukses.
Lingkaran Pertemanan
Baca: Usai Bertemu Ustaz Abdul Somad, Eks Girlband Princess Sindy Havresthino Berhijab, Ini Potretnya
Walau Erico Mihardja tidak berkecimpung di dunia hiburan, bukan berarti ia tidak mengenal baik artis tanah air selain Marshanda.
Erico justru terlihat mengenal dekat Nikita Willy dan kekasihnya yang sering ditemaninya ketika berlibur ke luar negeri.
Selain itu, ada Vidi Aldiano, Chacha Frederica, Uus dan pesohor serta orang terkenal lainnya, termasuk beberapa pengusaha.
Di luar itu, Erico Mihardja memang terlihat lebih banyak memiliki teman bule menginggat cukup lama ia mengambil pendidikan di luar negeri.
Gaya Hidup Mewah
Baca: Ini Sikap Ustadz Abdul Somad dan Felix Siauw Terkait Pilpres 2019 Jokowi-Maruf vs Prabowo-Sandi
Sama seperti gaya hidup artis Tanah Air, kehidupan Erico Mihardja juga diselimuti dengan kemewahan.
Terlihat dari koleksi jam tangan mewahnya yang sering ia unggah di instagram, mulai dari merek Rolex, Seven Friday hingga Audemars Piguet.
Nampaknya kekasih Marshanda ini memang penggemar jam tangan mewah, setidaknya ada lebih dari 5 model jam tangan mewah miliknya yang pernah diunggah ke instagram.
Selain itu, penampilan sehari-harinya pun terkesan mewah bak eksekutif muda.
Bagaimana menurut Anda? Cocok tidak Erico dengan Marshanda?
(nakita.grid.id)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/erico-dan-marshanda_20180813_214915.jpg)