Ronaldo Akhirnya Beristirahat Setelah 1.520 Menit Merumput, Allegri Bilang Begini

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, akhirnya akan merasakan bangku cadangan dalam laga Liga Italia musim ini.

Editor: Evan Saputra
Grafis Tribunwow/Kurnia Aji Setyawan
Cristiano Ronaldo - Penyerang Juventus. Ronaldo Akhirnya Beristirahat Setelah 1.520 Menit Merumput, Allegri Bilang Begini 

Ronaldo Akhirnya Beristirahat Setelah 1.520 Menit Merumput, Allegri Bilang Begini

POSBELITUNG.CO - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, akhirnya akan merasakan bangku cadangan dalam laga Liga Italia musim ini.

Kepastian tidak bermainnya Cristiano Ronaldo disampaikan secara langsung oleh pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

"Ronaldo akan menghuni bangku cadangan saat melawan Atalanta," ucap Allegri yang dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

"Dia memang masih bugar, tetapi kali ini Ronaldo hanya akan menonton pertandingan untuk pertama kali bersama saya," kata Allegri lagi.

Sejak bergabung dengan Juventus pada awal musim ini, Ronaldo memang seolah tak memiliki waktu istirahat.

Cristiano Ronaldo tampil dalam 17 laga beruntun bersama Juventus pada Liga Italia.

16 laga di antaranya bahkan dilalui Ronaldo selama 90 menit penuh.

Sementara itu, satu laga lain ia mainkan selama 80 menit.

Jika ditotal, Ronaldo sudah menghabiskan 1.520 menit pada Liga Italia sejauh ini.

Dalam kurun waktu tersebut, Ronaldo berhasil mencetak 11 gol dan lima assist

Kini, setelah 1.520 menit beraksi di lapangan hijau bersama Juventus, Ronaldo akhirnya memperoleh masa istirahat. (Bolasport.com)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved