Valentino Rossi Mengaku Yamaha Percaya Dirinya Mampu Kompetitif di Musim Balap 2020
Valentino Rossi masih belum mampu berbuat banyak untuk bisa bersaing dengan para pembalap papan atas lainnya pada MotoGP 2019.
Hal tersebut membuat posisi pembalap berusia 40 tahun itu di tim pabrikan kian terancam mengingat Vinales kembali berhaisl meraih dua kemenangan pada musim lalu.
Situasi Rossi seolah semakin terpojok bila melihat penampilan pembalap muda Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo yang kompetitif meski tampil sebagai rookie.
Bagaimana tidak? Quartararo berhasil finis di peringkat kelima atau dua tingkat lebih baik daripada Rossi pada klasemen akhir pembalap MotoGP 2019.
• Nasib Valentino Rossi Bakal Pindah ke Tim Satelit Yamaha
Melihat hal itu, Yamaha dihadapkan dengan sebuah dilema untuk memilih dua pembalap yang akan melaju di tim pabrikan untuk musim 2021 mendatang.
Ya, skuat Iwata dipastikan tak ingin kehilangan Vinales, Quartararo dan tentunya Rossi yang dinilai masih mempunyai kharisma.
Valentino Rossi pun angkat bicara mengenai kondisi timnya yang dinilai tengah menghadapi sebuah dilema untuk tahun 2021 mendatang.
Bagaimanapun juga, Rossi sangat bersyukur karena Yamaha masih pecaya dengan performanya dan tidak pernah mendesak agar dia cepat-cepat mengambil keputusan terkait masa depannya.
"Yamaha mengatakan kepada saya agar tidak merasa seperti seorang sandera, dan mereka juga percaya bahwa saya masih kompetitif," kata Valentino Rossi.
Dalam kesempatan yang sama, Rossi merasa terhormat lantaran dia masih diberi kesempatan untuk berada di tim pabrikan.
"Ini hal yang penting, bagi saya ini adalah sebuah kehormatan yang luar biasa," tuturnya lagi.
"Selain itu, ini juga sebuah kemewahan untuk pembalap saat dia memutuskan akan berhenti, tim lain biasanya akan membuat Anda seperti terdampar," kata Valentino Rossi. (*)
Artikel ini telah tayang di tribunnews.com dengan judul : Valentino Rossi bilang Yamaha Percaya Dirinya Masih Kompetitif di Musim Balap 2020
Dinas Pariwisata Belitung Targetkan Ada 24 Pelaku Ekonomi Kreatif Setahun |
![]() |
---|
Jangan Diabaikan! Sering Kesemutan Ternyata Bisa Jadi Gejala Penyakit Serius Ini |
![]() |
---|
3. Dua Desa di Belitung Bangun Kantor dengan Pagu Hingga Rp 1 M, Hanya Satu Lantai Ukuran 23x13,5 m2 |
|
---|
Cewek Cantik Sidoarjo Jual Diri, Nekat Jadi PSK Buat Lebaran, Diciduk saat Sedang Lakukan Ini |
![]() |
---|
Kabar Masalah Rumah Tangga Nathalie dan Sule, Ternyata Ini yang Terjadi Sampai Hapus Foto Suami |
![]() |
---|