Kriminalitas
Berikan Keterangan Berbelit, Pemeran Vina Garut Dituntut Lima Tahun Penjara dan Denda Rp 1 Miliar
Kabar terbaru pemeran wanita pemeran video Vina Garut, VA ini kini sedang menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Garut.
POSBELITUNG.CO--Kabar terbaru pemeran wanita pemeran video Vina Garut, VA ini kini sedang menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Garut.
VA menjalani sidang tuntutan yang diberikan oleh jaksa penuntut umum.
Kasusnya bikin geger publik terkait viralnya video Vina Garut. Video yang menunjukkan adegan panas lawan 3 pria beredar di dunia maya, bahkan diperjualbelikan di Twitter.
Hal itu membuat aparat hukum bertindak dan mengusut kasus video Vina Garut.
VA sebagai pemeran wanita pun harus mendekam di penjara karena tersangkut kasus tersebut.
Nasibnya, pemeran video Vina Garut Lawan 3 Pria yang sempat viral menyedihkan karena memberikan keterangan berbelit.
Fakta baru di persidangan, V atau VA sang pemeran video Vina Garut dituntut hukuman penjara lebih berat dari terdakwa lainnya.
Berdasarkan laporan wartawan Tribunjabar.id (grup Surya.co.id) dari Garut, kasus video Vina Garut ini bahkan sudah masuk dalam sidang tuntutan.
Sebagai pemeran wanita, VA dituntut lima tahun penjara, pada sidang tuntutan yang digelar pada Kamis (5/3/2020).
Kasipidum Kejari Garut, Dapot Dariarma menilai pemeran wanita video Vina Garut kurang kooperatif selama persidangan.
Hal ini disebabkan VA disebut tak mengakui perbuatannya.
"VA bukan hanya sekali melakukan perbuatannya. Bukan hanya dengan terdakwa AD dan We saja, tapi sudah berulang kali dengan lelaki lain," katanya kepada wartawan Tribunjabar.id.
Kini, nasib VA pun berada di ujung tanduk.
"Tuntutan dari kami yakni lima tahun penjara dan denda Rp 1 miliar atau subsider tiga bulan kurungan.
Kalau dendanya tak dibayar, diganti dengan kurungan penjara tiga bulan," kata Dapot.
