Pandemi Virus Corona di Bangka Belitung
Berikut Tahapan Kesiapan Pemulihan Pariwisata Belitung di Tengah Pandemi Covid-19
Dua obyek wisata yakni Tanjung Tinggi dan Tanjung Kelayang rencananya akan dibuka secara terbatas dan bertahap.
POSBELITUNG.CO, BELITUNG - Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung Jasagung Hariyadi mengatakan Belitung menjadi satu dari tiga daerah yang akan membuka obyek wisata dalam masa pemulihan pariwisata selama Covid-19.
Dua obyek wisata yakni Tanjung Tinggi dan Tanjung Kelayang rencananya akan dibuka secara terbatas dan bertahap.
Serta memenuhi syarat dan mematuhi protokol kesehatan dengan berpedoman konsep clean, health and safety (CHS).
Buka kembali atau re-opening objek wisata ini rencananya akan dilakukan pertengahan Juli. Sembari tetap menunggu perkembangan situasi Covid-19.
"Hanya sementara dua, tapi mungkin nambah selain itu objek wisata alam misalnya Bukit Peramun dan Juru Seberang kalau lah siap," katanya, Kamis (28/5/2020).
Sebelumnya dinas tersebut juga menyampaikan rencana tahapan dan kesiapan pemulihan pariwisata yang menjadi bahasan dalam rapat kabinet terbatas yang dipimpin presiden.
Berikut ini rencana tahapan dan kesiapan tersebut.
- Pekan ke 2-3 Juni 2020: Penyusunan standar operasional (SOP) CHS di bandara, restoran, destinasi wisata, penyedia akomodasi, dan moda transportasi.
- Pekan ke 4 Juni 2020: Edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat dan para pelaku wisata dalam rangka pemulihan aktivitas kepariwisataan dengan tetap mengacu protokol kesehatan.
- Pekan ke 1 Juli 2020: Melakukan simulasi CHS di bandara, restoran, destinasi wisata, penyedia akomodasi, dan moda transportasi.
Kades Minta Warga yang Pernah Kontak dan Beli Mie Ayam di Tempat Ini Segera Tes Covid-19 |
![]() |
---|
Dua Warganya Positif Corona, Camat Panggil Seluruh Kades di Manggar |
![]() |
---|
Tiga Pasien Positif Covid-19 di Beltim, Dua Isolasi Mandiri dan Satu di RSUD Beltim |
![]() |
---|
BREAKING NEWS Positif Covid-19 di Belitung Timur Bertambah 3 Pasien, Tertinggi di Babel Saat Ini |
![]() |
---|
Anggaran OPD Akan Difokuskan pada Pemulihan Ekonomi Akibat Pandemi |
![]() |
---|