Sayur Asem Kuah Kuning Dengan Kuah Segar Ini Bikin Makan Jadi Lebih Berselera
Kalau sudah ada Resep Sayur Asem Kuah Kuning, kita jadi tidak perlu bingung lagi mau menyajikan makan malam.
POSBELITUNG.CO - Sayur Asem Kuah Kuning yang segar ini bisa jadi pilihan untuk menu pelengkap makan malam nanti.
Kalau sudah ada Resep Sayur Asem Kuah Kuning, kita jadi tidak perlu bingung lagi mau menyajikan makan malam.
Resep Sayur Asem Kuah Kuning ini pun lebih lezat dari sayur asem biasa, lo.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
1/2 buah labu siam, dipotong-potong
100 gram buncis, dipotong 3 cm
2 buah jagung manis, dipotong 2 1/2 cm
100 gram melinjo
25 gram daun melinjo
2 1/2 sendok makan asam jawa dilarutkan dalam 3 sendok makan air
2 sendok makan garam
1 sendok makan gula merah sisir
3 lembar daun salam
3 cm lengkuas, dimemarkan
2.500 ml air kaldu ayam
Bumbu Halus:
4 butir kemiri, disangrai
6 butir bawang merah
3 cm kunyit, dibakar
1/2 sendok teh terasi, dibakar
Cara Membuat Sayur Asem Kuah Kuning:
1. Rebus air kaldu, bumbu halus, garam, gula merah, daun salam, lengkuas, dan melinjo sampai matang.
2. Tambahkan jagung manis. Masak sampai empuk.
3. Masukkan buncis dan labu siam. Masak sampai matang.
4. Tambahkan daun melinjo dan air asam. Aduk rata. Angkat.
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Resep Sayur Asem Kuah Kuning Enak, Menu Pelengkap Makan Malam Kesukaan Seisi Rumah