Cita Rasanya yang Lezat dan Penuh Gizi, Bikin Omelet Makaroni Naik Kelas

Omelet Makaroni bisa jadi pilihan agar tidak bosan menyantap omelet. Jangan khawatir, Resep Omelet Makaroni ini juga bikin perut kenyang.

Editor: Rusaidah
Sajian Sedap
Omelet Makaroni kreasi sarapan yang penuh gizi. 

POSBELITUNG.CO - Omelet Makaroni bisa jadi pilihan agar tidak bosan menyantap omelet.

Cita rasanya yang lezat dan penuh gizi, bikin Resep Omelet Makaroni jadi naik kelas.

Jangan khawatir, Resep Omelet Makaroni ini juga bikin perut kenyang.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 2 Buah

Bahan:
25 gram makaroni rebus
5 butir telur
1/2 sendok teh garam
50 ml krim kental
75 gram wortel, direbus, haluskan
10 gram bayam iris halus
1 buah sosis ayam potong kotak kecil
25 gram keju mozarella parut kasar

Cara Membuat Omelet Makaroni:

1. Kocok lepas telur, garam, dan krim kental. Tambahkan makaroni, wortel, dan bayam. Aduk rata.

2. Tuang di wajan datar kecil. Setengah matang tabur sosis ayam dan keju mozarella parut. Lipat dua. Biarkan matang.

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Resep Omelet Makaroni Enak, Kreasi Menu Sarapan Praktis Dan Kaya Gizi

Sumber: Sajian Sedap
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved