Perpaduan Bahan yang Sempurna Membuat Pokcoy Siram Terasa Lebih Lezat
Kalau tidak punya banyak waktu untuk membuat menu makan malam, contek Resep Pokcoy Siram ini saja.
POSBELITUNG.CO - Pokcoy Siram ini mudah sekali untuk dibuat.
Rasanya yang nikmat membuat Resep Pokcoy Siram ini jadi santap favorit keluarga.
Kalau tidak punya banyak waktu untuk membuat menu makan malam, contek Resep Pokcoy Siram ini saja.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
400 gram pokcoy, dibelah 2 utuh, direbus sebentar, ditiriskan
3 siung bawang putih, dicincang halus
1/2 buah bawang bombay, diiris tipis
1 buah paha atas, dibuang tulangnya, dicincang kasar
1 buah tahu cina, dipotong kotak 1 cm, digoreng
2 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica
300 ml air
1 batang daun bawang, diiris serong
1 1/2 sendok makan maizena dilarutkan di dalam 2 sendok makan air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Pokcoy Siram:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan ayam. Tumis hingga berubah warna.
2. Masukkan tahu. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, kecap manis, garam, gula, dan merica. Aduk rata.
3. Tuang air. Masak hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang. Aduk rata.
4. Tata pokcoy di atas piring. Siramkan tumisan ayam.
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Resep Pokcoy Siram Enak Ini Bikin Kita Jadi Sulit Untuk Move On!
