Penontonnya Beringas Berebut Saweran Dolar, Wig Jenita Janet Malah Kena Comot hingga Lepas
Pedangdut Jenita Janet menuturkan pengalaman kocak saat rambut palsu alias wig yang dipakainya lepas saat manggung.
POSBELITUNG.CO -- Penyanyi dangdut Jenita Janet menuturkan pengalaman kocak saat rambut palsu alias wig yang dipakainya lepas saat manggung.
Seperti diketahui, Jenita Janet selama ini memang kerap mengenakan wig ketika manggung atau saat mengisi acara di televisi.
Dalam tayangan TonightShowNET yang diunggah Selasa (7/7/2020), pelantun 'Diriject' itu membagikan pengalaman kocak dengan wignya.
Pengalaman kocak itu terjadi di sebuah acara, Jenita Janet ternyata mendapat saweran berupa uang dolar.
"Waktu itu emang ramai banget penonton, tiba-tiba ada satu orang yang nyawer tapi nyawernya pakai dolar," tutur Jenita seperti Grid.ID kutip dari YouTube
"Siapa yang gak mau kan gitu dikasih dolar," sambungnya.
• Bule asal Rusia Nangis di Pinggir Jalan, iPhone Rp 20 Juta Dijambret, Ini Deretan Kronologinya
Akibat saweran tersebut, para penonton rupanya ikut tergiur untuk berburu yang dolar.
"Tadinya dia nyawernya ke Janet doang. Nyawernya tuh ke atas kepala banget nih," kenangnya.
Tanpa peduli lagi pada sang biduan, para penonton pun dengan beringas naik ke atas panggung demi mengambil saweran.
"Tiba-tiba penonton yang di bawah ikut ngambilin saweran sampai akhirnya mereka udah gak peduli lagi," ujar Jenita.
Saking antusiasnya berburu uang dolar, penonton itu malah tak sengaja mencomot wig yang dikenakan Jenita hingga terlepas.
• Salmafina Sunan Mesra Bareng Pria Bule setelah Sembuh dari Sakit, Ini Potretnya
"Yang kecomot bukan saweran malah wig aku yang kecomot," tutupnya.
(*/ Annisa Dienfitri)
Berita ini telah terbit di Grid.ID berjudul Ngakak sampai Guling-guling! Penontonnya Beringas Berebut Saweran Dolar, Wig Jenita Janet Malah Kena Comot hingga Lepas!
• Manohara Lama Tak Muncul di Layar Kaca, Sekali Tampil di TV, Tipe Kekasih Dibongkar, Raffi: Trauma?
• Aishwarya Rai Ungkap Berulang Kali Ditawari Main Film Bareng Will Smith Tapi Ditolak, Ini Alasannya
• Buat Para Jomblo, Artis Cantik Enzy Storia Bagikan Playlist Lagu Nih untuk Temani Kesendirian Kalian
