Tersaji Dengan Aneka Warna Sayuran yang Menggoda, Sup Makaroni Ini Langsung Mencuri Perhatian

Dengan tampilan yang menggoda, keluarga pasti jadi penasaran untuk mencoba Resep Sup Makaroni yang enak ini.

Editor: Rusaidah
Sajian Sedap
Sup Makaroni bikin semua orang di meja makan terkesan. 

POSBELITUNG.CO - Sup Makaroni ini tidak sulit dihidangkan dan punya rasa yang nikmat pula.

Itu yang menjadi alasan Resep Sup Makaroni ini wajib hadir di meja makan.

Dengan tampilan yang menggoda, keluarga pasti jadi penasaran untuk mencoba Resep Sup Makaroni yang enak ini.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:
5 siung bawang putih, goreng, memarkan
3 buah otak-otak, goreng, iris miring
100 gram makaroni
100 gram wortel, potong-potong
50 gram jagung manis pipil
50 gram buncis, potong 2 cm
1 buah tomat hijau, potong-potong
1 cm jahe, memarkan
2 batang seledri, ikat
2.000 ml air
1 sendok teh kaldu ayam
4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
1 batang daun bawang, potong-potong

Cara Membuat Sup Makaroni:

1. Didihkan air. Tambahkan bawang putih, jahe, dan seledri sampai harum.

2. Masukkan wortel, jagung manis, buncis, kaldu ayam, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Masak sampai mendidih.

3. Tambahkan makaroni, otak-otak, dan tomat hijau. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Resep Sup Makaroni Enak Ini Bikin Semua Orang Di Meja Makan Terkesan

Sumber: Sajian Sedap
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved