Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris, Liverpool Anjlok, Man United Dekat Zona Degradasi
Sama-sama dibantai, Liverpool anjlok dengan keluar dari posisi empat besar dan Manchester United berada di dekat zona degradasi Liga Inggris.
POSBELITUNG.CO - Sama-sama dibantai, Liverpool anjlok dengan keluar dari posisi empat besar dan Manchester United berada di dekat zona degradasi pada klasemen Liga Inggris 2020-2021.
Liverpool rontok di markas Aston Villa, Stadion Villa Park, dalam pertandingan Liga Inggris, Minggu (4/10/2020).
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Liverpool sebenarnya tampil lebih mendominasi.
Liverpool memimpin penguasaan bola dengan 69,1 persen.
Dari segi peluang, The Reds memiliki 14 yang 8 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Aston Villa mempunyai 18 kesempatan dengan 11 menuju ke gawang.
Villa menutup pertandingan dengan kemenangan 7-2 atas Liverpool.
Gol-gol Villa diciptakan oleh Ollie Watkins (menit ke-4, 22', 39'), John McGinn (35'), Ross Barkley (55'), dan Jack Grealish (66', 75').
Sementara itu, dua gol Liverpool diborong Mohamed Salah (33', 60').
Hasil ini terasa sangat mengejutkan.
Aston Villa menjadi tim pertama yang bisa mengukir tujuh gol ke gawang Liverpool asuhan Juergen Klopp dalam sebuah partai Premier League.

Ollie Watkins pantas disebut sebagai pahlawan Villa.
Watkins menjadi pesepak bola pertama yang sukses membukukan perfect hat-trick ke gawang Liverpool dalam laga Premier League.
Striker berusia 24 tahun ini menyarangkan gol ke gawang Liverpool menggunakan kaki kanan, kaki kiri, dan sundulan.