Berita Belitung

Bupati dan CEO PT SMI Resmikan Basecamp NET89 di Belitung

CEO PT Simbiotik Multimedia Indonesia (SMI), Andreas Adreyanto bersama Bupati Belitung Sahani Saleh dan Jajaran Forkopimda meresmikan NET89 Cafe

Penulis: Dede Suhendar |
posbelitung.co
Bupati Belitung Sahani Saleh bersama CEO PT SMI Andreas Adreyanto menggunting pita simbolis grand opening NET89 Cafe Belitung, Minggu (10/1/2021). (Posbelitung.co /Dede S) 

POSBELITUNG.CO , BELITUNG -- CEO PT Simbiotik Multimedia Indonesia (SMI), Andreas Adreyanto bersama Bupati Belitung Sahani Saleh dan Jajaran Forkopimda meresmikan NET89 Cafe Belitung, Minggu (10/1/2021).

Gedung Ruko tiga lantai di Jalan A Yani, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung itu akan menjadi basecamp bagi partner bisnis bagi produk robot trading NET89.

Selain fasilitas kantor, perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi itu juga membuka kafe yang diberi nama Kopi Mantan.

Ditambah kegiatan sosial penyerahan bantuan kepada panti asuhan sebesar Rp10 juta dan 100 paket Sembako kepada Komunitas Sepeda Kurir Langit Belitong.

"Kebetulan jaringan kami berkembang di Belitung, jadi teman-teman butuh sebuah posko atau basecamp. Jadi kalau mereka mau presentasi dan sebagainya, kami sediakan fasilitas itu," kata Andreas.

Ia mengatakan pembukaan cabang di Belitung merupakan yang ke lima di Wilayah Indonesia sebelum Jakarta, Surabaya, Bali, Medan dan Bandung.

Menurutnya PT SMI bisa berkembang di tengah Pandemi Covid-19 karena sesuai pola bisnis yang berubah dari inkonvensional menjadi online.

Sehingga parter bisnis dimanjakan karena bisa menghasilkan provit dari rumah dan di mana saja.

"Jadi orang bisa jalankan bisnis dari rumah dan yang paling penting adalah orang bisa memulai dengan modal paling kecil tapi potensial incame sangat besar," katanya.

Sementara Founder NET89 Novero, Aditya menambahkan, pasca grand opening, jajaran pengurus di Belitung akan membuat jadwal bagi masyarakat yang ingin belajar dan mengetahui lebih banyak tentang produk bisnis robot trading.

Menurutnya setiap edukasi, pihaknya tidak hanya bicara provit tapi juga dari sisi resiko memulai bisnis trading atau forex.

"Jadi dengan paham resiko bisnis trading, mereka akan lebih aman. Alhamdulillah saat ini patner bisnis kami di Belitung sudah ribuan tapi memang banyak yang awam makanya di sini kami hadir untuk mengedukasi masyarakat," katanya.

Sementara itu, Bupati Belitung Sahani Saleh menilai PT SMI yang bergerak di bidang IT dengan produk robot trading merupakan satu di antara solusi ekonomi di tengah pandemi.

Sebab, pasca merebaknya Wabah Covid-19, roda perekonomian Belitung sangat terdampak dan dibutuhkan pemulihan ekonomi secara bertahap.

"Kami tentunya bersyukur dan mendukung kepada perusahaan yang berinvestasi di Belitung. Apalagi PT SMI ini bisa mendukung pergerakan perekonomian Belitung di tengah pandemi," katanya. (Posbeloting.co/Adv/Dede S)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved