Handphone
Harga HP OPPO Find N, Menggunakan Chipset Snapdragon 888 dan Baterai 4500 mAh
Harga HP OPPO Find N, Menggunakan Chipset Snapdragon 888 dan Baterai 4500 mAh
POSBELITUNG.CO -- OPPO adalah produsen ponsel asal Tiongkok yang namanya kian meroket di Tanah Air.
Gaungan merek ponsel dari OPPO ini mampu bersaing dengan merek ponsel asal Amerika, Jepang, dan Korea Selatan.
Dulu, OPPO dikenal sebagai produsen HP yang fokus pada desain dan kamera saja.
Namun, kini OPPO telah bertransformasi dengan inovasi terbaru dan spesifikasi menarik yang dibutuhkan konsumen.
Seperti pada akhir tahun 2021 silam, OPPO meluncurkan ponsel pintar dengan desain yang tidak tanggung-tanggung, yakni OPPO Find N.
Ponsel pintar ini hadir dengan desain model lipat mini yang sangat pas dalam genggaman.
Layar luar OPPO Find N berukuran 5.49 inches, 988 x 1972 pixels, 18:9 ratio.
Menggunakan layar type AMOLED, Corning Gorilla Glass Victus.
Masih di bagian depan, OPPO Find N dibekali dengan satu kamera selfie dengan desain punch hole di tengah ponsel ini.
Namun jika dibuka, OPPO Find N memiliki ukuran 7.1 inches, 162.2 cm2 (~87.3 persen screen-to-body ratio).
Serta memiliki tambahan kamera selfie yang terletak di bagian kiri atas, masih dengan desain punch hole.
Kamera depannya memiliki resolusi Single 32 MP, f/2.4, 26mm (wide), 1/2.74", 0.8µm, dengan fitur HDR dan panorama.
Total dari kamera selfie OPPO Find N ada dua, yang masing-masing ada di resolusi 32 MP.
Bobot dari OPPO Find N adalah 275 g (9.70 oz).
Lanjut ke bagian belakang, OPPO Find N memiliki kamera modul yang mirip dengan OPPO Find X3 Pro.