Berita Pangkalpinang

Kunjungan Wisata Pantai Meningkat Selama Libur Lebaran

Destinasi wisata bahari atau pantai menjadi pilihan wisata bagi para masyarakat di Bangka Belitung.

Penulis: Rusaidah |
Bangka Pos/Sela Agustika
Wisata Pantai Sumur Tujuh Koba Bangka Tengah ramai dikunjungi warga. 

POSBELITUNG.CO, PANGKALPINANG - Destinasi wisata bahari atau pantai menjadi pilihan wisata bagi para masyarakat di Bangka Belitung.

Sejumlah destinasi wisata pantai pun dilirik warga untuk memanfaatkan momen libur Idulfitri 1444 Hijriah berkumpul bersama keluarga.

Tak hanya wisatawan lokal, keberadaan wisata pantai ini juga menjadi daya tarik bagi wisatawan luar daerah yang berkunjung ke Bangka Belitung.

Berdasarkan pantuan selama momen Idulfitri ini, destinasi wisata pantai ramai didatangi masyarakat, baik wisatawan lokal ataupun luar daerah.

Hampir seluruh lokasi pantai yang ada seperti Pantai Pasir Padi di Pangkalpinang, Pantai Sumur Tujuh di Koba, Pantai Arung Dalam dan beberapa pantai menjadi pilihan tempat rekreasi para warga.

Tingginya animo masyarakat memanfaatkan momen libur ini turut meningkatkan geliat kunjungan wisatawan.

Sub Koordinator Pemasaran Pariwisata, Dinas Pariwisata, Kebudayaan dan Kepemudaan Olahraga Provinsi Bangka Belitung (Disparbudpora Babel) Anugrah G. Prima mengaku selama lebaran terjadi peningkatan kunjungan wisatawan.

Kata Anugrah, daya tarik wisata bahari atau pantai masih menjadi pilihan bagi para wisatawan untuk memanfaatkan momen liburan, baik wisatawan baik lokal ataupun luar.

"Destinasi wisata yang banyak menjadi pilihan kunjungan masih dididominasi oleh daya tarik wisata bahari (pantai), yang memang selama lebaran terjadi peningkatan kunjungan," ungkapnya kepada Bangka Pos Group, Jumat (28/4).

Dalam meningkatkan geliat pariwisata saat ini dia menyebut, Disparbudpora Babel turut melakukan promosi wisata yang ada serta mendukung event-event nasional ataupun internasional yang diselenggarakan.

"Saat ini Pemprov sifatnya mendukung event-event yang dilaksanakan kabupaten/kota dan tentunya kita juga terus melakukan promosi wisata agar destinasi yang ada dikenal oleh masyarakat luar," ujarnya.

Dia berharap dengan meningkatnya kunjungan wisata selama lebaran, sektor pariwisata bisa tumbuh lebih baik. (t3)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved