Berita Bangka
Lintas Alam Polman Kenalkan Wisata Babel
UKM Mahacita Polman Babel menggelar Lomba Lintas Alam tingkat nasional tahun 2023 di Pantai Tikus Emas Sungailiat, Kabupaten Bangka, Minggu (21/5).
Penulis: Rusaidah |
POSBELITUNG.CO, BANGKA - UKM Mahacita Polman Babel menggelar Lomba Lintas Alam tingkat nasional tahun 2023 di Pantai Tikus Emas Sungailiat, Kabupaten Bangka, Minggu (21/5/023).
Kegiatan tersebut memperingati hari reformasi dengan tema 'Satu Mata Empat Arah Saatnya Tunjukkan Semangat Cinta Alam dan Membangun Pemuda Tangguh Hadirkan Perubahan'.
Lomba lintas alam ini merupakan rutinitas tahunan yang dilakukan oleh UKM Mahacita Polman Negeri Babel.
Tahun ini peserta meningkat, setelah beberapa tahun sebelumnya berkurang karena pandemi Covid-19.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Anggota DPR RI Bambang Patijaya, Direktur Polman Negeri Babel I Made Andik Setiawan, Wakil Direktur III Polman Negeri Babel Eko Sulistyo, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Bangka Rozali, perwakilan KNPI Bangka Rafi, Kabid Olahraga Dispora Bangka Belitung Harun serta tamu undangan lainnya.
"Kegiatan ini luar biasa, pertama menunjukkan konsistensi mahasiswanya sendiri serta dukungan dari pihak kampus yaitu Polman Negeri Babel. Kalau dari konsistensi bisa dilihat dari banyaknya penyelenggaraan karena yang sekarang adalah ke-14 jadi, ini bukan main-main," kata Bambang Patijaya.
Sebelum lomba diawali apel pagi yang diikuti seluruh peserta dan diwarnai tari sambut untuk menyambut rombongan tamu undangan.
Sementara ituPembina UKM Mahacita Polman Babel Pristiansyah berharap lomba lintas alam ini dapat menjadi salah satu bagian mengenalkan potensi wisata Bangka Belitung khususnya Kabupaten Bangka.
"Sebenarnya lomba lintas alam ini pada saat pertama kali itu hanya khusus regional Sungailiat saja, tetapi setelah melewati proses juga yang tadinya hanya tingkat regional Sungailiat terus menjadi tingkat kabupaten lalu tingkat provinsi dan sudah tiga tahun terakhir itu adalah tingkat nasional," jelasnya.
Peserta lomba lintas alam tingkat nasional tahun 2023 ini sebanyak 100 regu, terdiri regu putra, regu putri dan regu campuran.
Selain peserta Bangka Belitung, terdapat ada juga dari luar daerah yakni Palembang.
Ditambahkan Rozali, semua pihak harus terus mendukung kegiatan ini. Menurutnya, lomba lintas alam ini diikuti berbagai kalangan, selain kegiatan olahraga, dilain sisi sangat bagus karena melestarikan alam Bangka Belitung khususnya Pulau bangka.
"Harapannya dari lomba lintas alam ini bisa menambahkan rasa cinta pada alam, sayang dengan alam, maka lestarikan alam sehingga alam menjadi bagian dari manusia yang tidak bisa terpisahkan," ungkap Rozali. (w4)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/Peserta-mengikuti-Lomba-Lintas-Alam-ke-14-yang-digagas-UKM-Mahacita-Polman-Negeri-Babel.jpg)