Profil Artis
Biodata Santyka Fauziah, Kekasih Barunya Sule, Bukan Artis Tapi Sifat ini yang Bikin Sule Cinta
Berangkat dari situ yang membuat Sule dan Santyka kian dekat. Keduanya pun saat ini tak segan untuk memperlihatkan kebersamaan. . ..
Penulis: Asmadi Pandapotan Siregar CC | Editor: Asmadi Pandapotan Siregar
POSBELITUNG.CO -- Komedian Sule dikabarkan tengah dekat dengan seorang perempuan bernama Santyka Fauziah baru-baru ini.
Mengenai kedekatannya dengan Santyka Fauziah, Sule cukup terbuka untuk membahas soal hubungannya ke awak media usai mengenalkan Santyka di media sosial.
Namun, meski sudah mengumumkan Santyka sebagai kekasih baru, Sule belum membahas soal pernikahan.
Sule bahkan kaget mengenai kabar bahwa dirinya akan menikahi Santyka pada tahun depan.
Ia malah balik bertanya ke awak media soal kabar pernikahan dirinya dengan Santyka. Ia menuturkan bahwa masih menjalani hubungan seperti apa adanya dan hanya minta didoakan.
"(Menikah) kata siapa?" ucap Sule di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Rabu (29/11/2023).
"Ya doain sajalah yang terbaik," tambah mantan suami Nathalie Holscher tersebut.
Baca juga: Biodata Dedi Mulyadi, Dicerai Bupati Purwakarta Kini Sudah Nikah Lagi, Istri Baru Cantik dan Keibuan
Baca juga: Biodata Betharia Sonata, Sampai Sujud di Kaki Ibu Rinoa untuk Damai dan Minta Leon Dozan Dimaafkan
Baca juga: 50 Contoh Soal dan Kunci Jawaban Pilihan Ganda UTS, PTS IPS Kelas 8 SMP/MTs, Kurikulum Merdeka
Perbedaan usia Sule dan Santyka adalah 18 tahun dan dinilai oleh warganet cukup jauh jarak usia mereka.
Menanggapi hal tersebut, Sule mengaku tak ada masalah soal usia dengan Santyka karena merasa ada kecocokan.
"Nggak gimana-gimana (perbedaan usia)," ucapnya.
"Tidak jadi masalah," terang Sule.
Adapun nama Santyka Fauziah kian dikenal setelah dikabarkan dekat dengan Sule.
Awal kedekatan mereka terjadi saat Santyka meminta Sule untuk mengajarinya siaran langsung TikTok. Berangkat dari situ yang membuat Sule dan Santyka kian dekat.
Keduanya pun saat ini tak segan untuk memperlihatkan kebersamaan.
Sule memuji selangit Santyka Fauziah.
"Dia itu asyik, bisa memosisikan diri, enggak pernah marah, dia enggak pernah mau ribut, hal-hal kecil enggak mau digede-gedein. Dia umur di bawah, tapi pikiran dewasa," puji Sule.
"Dia orangnya sopan bisa memosisikan dirinya sebagai wanita dan bisa menjaga marwahnya sebagai perempuan.
Dia itu selalu kalau ngobrol yang diomongin bukan orang lain, ya tentang kekurangan dia. Tetap jadi diri kamu yang sekarang. Sudah enggak ada lagi," lanjut Sule.
Kedekatan Sule dan Santyka Fauziah sudah terjalin selama satu bulan lebih.
Lantas seperti apa sosok Santyka Fauziah yang dikabarkan dengan Sule tersebut?
Adapun nama Santyka Fauziah kian dikenal setelah dikabarkan dekat dengan Sule.
Awal kedekatan mereka terjadi saat Santyka meminta Sule untuk mengajarinya siaran langsung TikTok. Berangkat dari situ yang membuat Sule dan Santyka kian dekat.
Keduanya pun saat ini tak segan untuk memperlihatkan kebersamaan.
Baca juga: Galez, Siswa SMP di Lampung Tewas Tersambar Petir di Kamar saat Hujan Deras, Atap Rumah Ikut Hancur
Baca juga: Harga Oppo Find N3 Akhir November 2023 dan Spisifikasi, Desain Menarik, Kamera Teknologi Hasselblad
Baca juga: Manfaat dan 12 Keutamaan Membaca Ayat Kursi, Pembuka Pintu Rezeki dan Pahalanya Setara Mati Syahid
Santyka Fauziah adalah seorang TikToker yang memiliki akun TikTok bernama @santykafauziah.
Dari penampilan sehari-harinya, sudah dipastikan agama yang diyakini oleh Santyka adalah Islam.
Santyka memiliki paras yang cantik dan memiliki keturunan Arab.
Walau berdarah Arab, Santyka ternyata mahir berbahasa Sunda. Hal ini yang menjadi poin plus untuk Sule karena asli berdarah Sunda.
Dalam beberapa kesempatan, terutama saat berbicara dengan Sule, Santyka menggunakan Bahasa Sunda.
Dari akun TikTok pribadinya, Santika kerap membagikan video sehari-harinya.
Santyka sering membagikan aktivitasnya ketika sedang berada di depan layar komputer di sebuah kantor
Dari situ bisa diketahui dia merupakan seorang pekerja kantoran.
Namun, hingga kini belum diketahui apa profesi dari Santyka dan dimana tempat dia bekerja.
Biodata Santyka Fauziah
Nama Lengkap: Santyka Fauziah
Tempat, tanggal lahir: Sumedang, 18 Februari 1998
Agama: Islam
Pendidikan: Stikes Rajawali Bandung
Pekerjaan: Konten Kreator
Kota tinggal: Bandung, Jawa Barat
Media Sosial
- Facebook: Santyka Fauziah
- Instagram: @santykafauziah
- TikToke: @santykafauziah
Baca juga: Prakiraan Cuaca di Babel, Kamis 30 November: 10 Wilayah Potensi Hujan Lebat, Petir, Angin Kencang
Baca juga: Harga HP Oppo Reno10 Pro 5G Akhir November 2023 dan Spesifikasi, Kamera Utama 50 MP, Banyak Diminati
Baca juga: 60 Contoh Soal dan Kunci Jawaban Pilihan Ganda PAT IPS Kelas 7 Semester 2
Sudah Direstui
Sule rupanya juga sudah mendapat Restu dari Ferdy, anak sulungnya bersama mendiang Lina Jubaedah dulu.
Video Ferdi yang sudah merestui hubungan Sule dan Santyka juga viral di media sosial.
“Setuju sama yang ini, bener setuju, digaskeun ini kalau setuju,” kata Sule.
Sule lantas bertanya ke anak bungsu apakah Ferdy setuju dengan Santyka?
“Ferdi gimana setuju nggak? Setuju Ferdi oke,” kata Sule.
Namun Santyka penasaran dengan jawaban setuju dari Ferdi.
“Setuju ap Fia nggak bilang apa, setuju nya apa?,” sahut Santyka.
Santyka lantas ingin bertanya langsung dengan Ferdi.
Baca juga: 25 Contoh Soal dan Jawaban Pilihan Ganda PAT Ekonomi Kelas 10 Semester 2
Baca juga: Jangan Panik, Ini Cara Membuka HP OPPO yang Terkunci atau Lupa Kata Sandi dengan Panggilan Darurat
Baca juga: Jadi Sorotan, Tatapan Gadis Israel ke Hamas Hingga Isi Surat Ibu yang Disandera Hamas Getarkan Dunia
“Coba aku yang tanya langsung,” sebut Santyka.
“Setuju nggak adek?,” tanya Santyka ke Ferdi.
“Setuju,” jawab Ferdi.
“Apa setuju apa?,” jawab Santyka.
“Setuju aja,” jawab Ferdi.
“Setuju aja pokoknya,” sahut Santyka.
“Setuju ya ayah sama bubu setuju, gimana?,” kata Sule.
Sule juga rupanya sudah ada panggilan kesayangan dengan Santyka yakni ia memanggil Bubu.
| Profil dan Biodata Yasmin Napper Bintang Film Assallamuallaikum Beijing, Belajar dari Sosok Aisha |
|
|---|
| Profil dan Biodata Giorgio Antonio Diisukan Pacar Baru Sarwendah, Sukses Geluti Bisnis di Usia Muda |
|
|---|
| Profil Shabrina Leanor, Biodata Lengkap Finalis Indonesia Idol 2025 Asal Belitung Timur |
|
|---|
| Fajar Noor Peserta Indonesian Idol 2025 Susul Shabrina Leanor ke Top 3, Ini Biodata dan Profilnya |
|
|---|
| Biodata Lengkap Vanessa Zee Finalis Indonesia Idol 2025, Gagal ke Top 3 Bersama Shabrina Leanor |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/20231130-Sule-dan-Santyka-Fauziah-123.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.