Berita Pangkalpinang
Harga Cabai Merah Kembali Naik
Harga jual komoditi bumbu dapur kerap terjadi kenaikan. Seperti harga jual cabai di Pasar Pangkalpinang yang saat ini kembali naik.
Penulis: Rusaidah |
POSBELITUNG.CO - Harga jual komoditi bumbu dapur kerap terjadi kenaikan. Seperti harga jual cabai di Pasar Pangkalpinang yang saat ini kembali naik.
Pantauan Bangka Pos Group, Jumat (2/2), harga jual cabai merah per ons di kisaran Rp7.000 atau Rp65 ribu per kilogram dari harga sebelumnya Rp50 ribu per kilogram.
Sedangkan harga cabai rawit merah terpantau masih normal yakni Rp8.000 per ons atau Rp75 ribu per kilogram.
Berbeda dengan cabai, harga bawang merah yang sebelumnya naik kini kembali turun Rp30 ribu per kilogram dari harga sebelumnya sempat menyentuh Rp40 ribu per kilogram.
Pedagang sayuran di Pasar Air Itam Pangkalpinang, Yuli mengungkap, kenaikan harga jual cabai sudah terjadi sejak satu pekan terakhir.
Kata dia, naiknya harga cabai ini juga disebabkan karena daya beli masyarakat yang sepi sehingga para pedagang hanya membeli barang dalam jumlah yang sedikit.
"Kalau cabai ini naiknya sudah terjadi beberapa hari lalu. Harga yang naik hanya cabai merah panjang. Penyebab naik pastinya kita tidak tahu. Hanya saja daya beli yang sepi, terus kondisi cabai juga kurang bagus karena cabai merah ini kita ambil langsung ke Palembang," ucapnya.
Diakui Yuli, harga beberapa komoditi bumbu dapur memang kerap dipengaruhi faktor cuaca dan juga kondisi kapal penyeberangan.
"Kebanyakan bumbu dapur yang kita jual ini didatangkan dari Palembang selain dari petani lokal. Jadi kalau harga naik ini biasnaya stoknya terbatas atau bisa juga penyebabnya kapal sulit masuk ini juga bisa jadi faktor. Kalau sekarang lebih ke daya beli yang sepi," katanya. (t3/posbelitung.co)
| Efran Buka Suara Dinonaktifkan dari Kasatpol PP Pangkalpinang Usai Viral Istrinya Digeruduk Massa |
|
|---|
| Nasib Kasatpol PP Efran Viral Istri Dimassa Emak-emak, Dibebastugaskan dari Pemkot Pangkalpinang |
|
|---|
| Kepala Daerah Se-Babel Larang Gunakan Kembang Api saat Perayaan Tahun Baru 2026 |
|
|---|
| Realisasi Pajak Daerah Pangkalpinang 2025 Lampaui Target, Tembus Rp158,4 Miliar |
|
|---|
| Istri Kasatpol PP Pangkalpinang Digeruduk Emak-emak, Konflik Medsos Berujung Laporan Polisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/Aktivitas-masyarakat-saat-memilih-cabai-merah-di-Pasar-Air-Itam-Pangkalpinang-Jumat-22.jpg)