Seleksi CPNS 2024
Begini Cara Daftar CPNS 2024 di sscasn.bkn.go.id Lengkap Syarat untuk Umum, Cumlaude dan Disabilitas
Anda nantinya tinggal masuk ke situs daftar-sscasn.bkn.go.id akun saat CPNS 2024 nanti sudah dibuka.
POSBELITUNG.CO – Pemerintah akan membuka pendaftaran seleksi CPNS 2024 yang diperkirakan akan dilaksanakan pada Mei 2024.
Formasi CASN 2024 yang akan dibuka untuk instansi pusat adalah sebanyak 429.183.
Jumlah formasi CASN ini terdiri dari 207.247 CPNS dan 221.936 PPPK.
Sedangkan alokasi formasi instansi daerah sebanyak 1.867.333.
Jumlah alokasi formasi instansi daerah ini terdiri dari 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK.
Bagi yang tertarik mengikuti pendaftaran seleksi CPNS 2024 ini mulailah mempersiapkan diri jauh-jauh hari.
Termasuk bagaimana cara daftar CPNS 2024 yang akan dilaksanakan secara online.
Pendaftaran seleks CPNS 2024 akan dibuka melalui laman SSCASN BKN.
Mendaftar CPNS ini tidak terlalu sulit.
Anda nantinya tinggal masuk ke situs daftar-sscasn.bkn.go.id akun saat CPNS 2024 nanti sudah dibuka.
Berikut cara daftar CPNS 2024 di SSCASN BKN:
- Masuk ke situs daftar-sscasn.bkn.go.id/akun saat CPNS 2024 sudah dibuka.
- Kemudian isilah kolom bertuliskan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sesuai KTP, Nomor Kartu Keluarga, nama lengkap, tempat tanggal lahir, nomor handphone yang aktif, dan email pribadi yang aktif.
- Usai mengisi itu semua, ketik kode Captcha yang muncul di laman tersebut.
- Lalu, klik "Lanjutkan".
- Lengkapi data yang diperlukan selanjutnya unggah foto scan KTP dan swafoto sesuai ketentuan, klik “lanjutkan”.
- Jika sudah benar klik "Proses Pendaftaran Akun" untuk memproses pendaftaran akun.
- Sebelum mengakhiri proses pendaftaran akun akan muncul konfirmasi dan klik "Iya".
- Nanti akan muncul tampilan bahwa pendaftaran selesai dan keluar pilihan cetak informasi pendaftaaran (untuk mencetak) dan lanjutkan login pendaftaran (untuk ke tahap selanjutnya).
- Setelah selesai semuanya, maka pelamar ASN akan masuk ke halaman utama portal SSCASN untuk melakukan login dengan akun yang didaftarkan.
Syarat Pendaftaran CPNS 2024
Ada perbedaan syarat pendaftaran CPNS 2024 antara pelamar umum, lulusan cumlaude dan penyandang disabilitas.
Diketahui bahwa, seleksi CPNS 2024 ini akan sedikit berbeda dengan seleksi pembukaan tahun-tahun sebelumnya.
Pada 2024 ini, seleksi CPNS akan dibuka selama tiga periode.
Berikut ini syarat CPNS 2024 sesuai Permenpan RB Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pengadaan Pegawai Negeri Sipil:
1. Pelamar merupakan Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Pelamar tidak pernah dipidana penjara selama 2 tahun atau lebih
3. Pelamar tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, TNI, Polri, atau pegawai swasta
4. Pelamar tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, TNI, atau Polri
5. Pelamar tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis
6. Pelamar memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan
7. Pelamar sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar
8. Setelah menjadi CPNS, bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah
9. Pelamar berusia 18-35 tahun pada saat melamar kecuali dokter spesialis, dokter gigi spesialis, dokter pendidik klinis, dosen, peneliti, dan perekayasa yang boleh melamar CPNS dengan batas usia paling tinggi 40 tahun.
Baca juga: Jadwal Pendaftaran Seleksi CPNS 2024 di SSCASN BKN Buka Mei Bulan Depan, Ini 5 Instansi Sepi Peminat
Berikut ini syarat CPNS 2024 untuk lulusan cumlaude
Syarat CPNS 2024 Lulusan Cumlaude atau Terbaik
1. Pelamar yang mempunyai jenjang pendidikan paling rendah S1, tidak termasuk D-IV
2. Pelamar berasal dari perguruan tinggi terakreditasi A/unggul dan program studi terakreditasi A/unggul pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah
3. Pelamar yang merupakan lulusan dari perguruan tinggi luar negeri memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara dengan cumlaude dari Kemendikbudristek.
Syarat CPNS 2024 Penyandang Disabilitas
1. Pelamar melampirkan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat kedisabilitasannya;
2. Pelamar menyampaikan video singkat yang menunjukkan kegiatan sehari-hari dalam menjalankan aktivitas sesuai jabatan yang akan dilamar.
Sebelum mendaftar sebaknya perhatikan persyaratannya lagi terlebih dahulu agar saat pendaftaran jauh lebih mudah dan cepat.
Syarat Daftar CPNS 2024
Pengumuman pembukaan CPNS 2024 masih dalam tahap diskusi oleh pemerintah.
Merujuk dari tahun-tahun sebelumnya, di bawah ini terdapat persyaratan umum daftar CPNS 2024 yang bisa dipersiapkan, yaitu sebagai berikut:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
- Kartu Keluarga (KK)
- Ijazah
- Transkrip nilai
- Pas foto
- Dokumen yang diperlukan sesuai dengan instansi atau kementerian tujuan.
Dalam seleksi CPNS 2024 nanti, setidaknya ada instansi yang membuka formasi lulusan SMA sederajat.
Pada 2024 ini, ada formasi yang diprediksi akan dibuka untuk lulusan SMA dan SMK sederajat.
Pemerintah dalam hal ini mengincar talenta-talenta muda untuk mendukung kualitas pelayanan publik berbasis digital yang merata di seluruh Indonesia.
Baca juga: DIBUKA Pendaftaran PPPK dan CPNS 2024 Lulusan SD, SMP dan SMA, Kabupaten Belitung Butuh 2670 Formasi
Formasi CPNS dan PPPK 2024
Diketahui seleksi PPPK 2024 dibuka dengan alokasi sebanyak 221.936 formasi di instansi pusat.
Sedangkan alokasi sebanyak 1.383.758 formasi diibutuhkan untuk instansi daerah.
Formasi PPPK di instansi daerah terdiri dari:
- 419.146 formasi guru
- 417.196 formasi tenaga Kesehatan
- 547.416 formasi tenaga teknis
Selain itu, pemerintah juga mengalokasikan formasi CASN 2024 untuk sekolah kedinasan (sekdin) sebanyak 6.027 formasi.
Dengan demikian diperkirakan ribuan calon pelamar akan mendaftar ke berbagai instansi.
(*/Posbelitung.co/Serambinews.com)
Artikel ini telah tayang di Serambinews.com
Azhami Berharap ASN Terpilih Seleksi CPNS 2024 Benar-benar Kompeten, 6 Formasi di Belitung Kosong |
![]() |
---|
Jadwal Pengangkatan CPNS 2024 Kabupaten Belitung Lebih Awal dari PPPK |
![]() |
---|
Peraih Nilai Tertinggi SKB CPNS 2024 Kabupaten Belitung, Rizki Lampau Target Pribadi |
![]() |
---|
Apakah SKB CPNS 2024 Ada Passing Grade? BKPSDM Belitung Ungkap Sistem Penilaiannya |
![]() |
---|
Berikut Cara Mengecek Jumlah Peserta SKD dan Ranking Nilai SKD CPNS 2024 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.