Berita Pangkalpinang

Stok Cabai Merah Melimpah usai Lebaran 2024, Harga Cabai di Pangkalpinang Turun Drastis

Harga cabai merah di Pasar Pangkalpinang turun drastis pada Senin (15/4/2024). Pedagang menyebut harga cabai turun karena stok melimpah.

Penulis: Rusaidah | Editor: Novita
Bangka Pos/Sela Agustika
Masyarakat membeli kebutuhan bumbu dapur di Pasar Air Itam Pangkalpinang, Senin (15/4/2024). 

POSBELITUNG.CO, BANGKA -  Harga cabai merah di Pasar Pangkalpinang turun drastis pada Senin (15/4/2024).

Yakni dari sebelumnya menembus Rp130 ribu per kilogram pada H-2 Idulfitri 1445 Hijriah atau Lebaran 2024 ,menjadi Rp45 ribu per kilogram.

Pedagang menyebut harga cabai turun karena stok melimpah.

"Cabai merah turun drastis sekarang, kemarin turunnya berangsur. Info katanya stoknya sekarang melimpah. Kalau permintaan enggak setinggi lebaran kalau sekarang ini," ujar Yuli, penjual bumbu dapur di Pasar Air Itam Pangkalpinang kepada Bangka Pos Group, Senin (15/4/2024).

Bukan hanya cabai merah, harga jual cabai rawit juga mengalami penurunan. Yakni Rp90 ribu per kilogram untuk cabai rawit kampung dan Rp60 ribu per kilogram untuk cabai rawit luar.

Sementara itu untuk komoditi bawang merah diakui Yuli masih tinggi yakni Rp60 ribu per kilogram.

"Bawang merah masih tinggi kita jual Rp60 ribu per kilogram, itu pun siang baru masuk. Katanya ada yang gagal panen karena banjir. Jadi stoknya berkurang," ucapnya.

Dia memprediksi harga jual bumbu dapur ini akan kembali normal jika permintaan dan stok yang tersedia banyak.

"Biasanya memang harga ini tergantung stok dan permintaan, kalau stoknya aman otomatis harga ini stabil," katanya.

Sedangkan harga bawang putih saat ini berkisar Rp40 ribu per kilogram, wortel Rp20 ribu per kilogram, kentang Rp22 ribu per kilogram dan tomat Rp20 ribu per kilogram. 

(Posbelitung.co/t3)

Sumber: Pos Belitung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved