Berita Kriminal
Modus IRT di Bangka Selatan Bikin Laporan Palsu, Ngaku Dicuri Ternyata Terlilit Utang
Gara-gara terlilit utang seorang ibu rumah tangga asal Desa Suka Jaya, Kecamatan Pulau Besar nekat membuat laporan palsu ke aparat kepolisian.
POSBELITUNG.CO - Ada-ada saja modus seorang ibu rumah tangga di Bangka Selatan ini untuk mengelabui apa yang terjadi sebenarnya.
Ia pun nekad membuat laporan palsu demi menutupi masalah dirinya yang sedang terlilit utang.
Gara-gara terlilit utang seorang ibu rumah tangga asal Desa Suka Jaya, Kecamatan Pulau Besar, Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung ini nekat membuat laporan palsu ke aparat kepolisian.
Peristiwa tersebut terbongkar setelah penyidik melakukan pemeriksaan mendalam terhadap pelaku.
Hasilnya pelaku diduga kuat merekayasa kasus yang dialami.
Kapolres Bangka Selatan AKBP Trihanto Nugroho melalui Kapolsek Payung Iptu Marto Sudomo mengatakan, pembuat laporan palsu itu yakni Upil Wani (40) warga Desa Suka Jaya.
Upil merekayasa sebuah kasus yang mana dirinya terlibat sebagai korban. Namun, setelah ditelusuri, laporan itu rekayasa karena pelaku terlilit utang.
"Ternyata Upil Wani terlilit utang oleh seseorang. Oleh karena itu, dia membuat laporan palsu," kata dia kepada Bangkapos.com, Senin (15/7/2024).
Baca juga: Cucu Aniaya Kakek di Pangkalpinang Bangka Belitung, Banting Piring Hingga Pecah Kaca Jendela
Marto Sudomo mengungkap, kasus laporan palsu itu dilaporkan oleh pelaku pada hari ini sekitar pukul 11.50 WIB.
Kala itu pelaku melapor telah menjadi korban pencurian dengan kekerasan alias curas perhiasan emas.
Peristiwa itu terjadi di Desa Sangir, Kecamatan Payung. Saat itu pelaku berpura-pura hendak bepergian ke suatu tempat.
Ketika tiba di desa itu, pelaku mengaku telah menjadi korban pencurian.
Sejumlah perhiasan yang dibawa maupun digunakan pelaku jambret maling.
Bahkan video dirinya yang menjadi korban pencurian telah diupload ke media sosial.
Tak ayal, video tersebut juga telah viral dan ditonton sejumlah pengguna media sosial.
Polsek Payung
| Residivis di Bangka Selatan Edar Sabu ke Penambang Timah, Terungkap Asal Barang Bukti Narkotika |
|
|---|
| Kisah Remaja di Bangka Nikmati Uang Hasil Jual Tiket Konser Palsu, Menyasar 13 Pembeli |
|
|---|
| Pemuda di Bangka Belitung Curi Mesin Kapal Milik Tetangga Demi Beli Sabu |
|
|---|
| Maling Sikat Aki Kapal di Kurau Timur Bangka Tengah, Barang Curian Dijual ke Penadah |
|
|---|
| Penangkapan Kurir Sabu di Belitung Terbaru, Satres Narkoba Giliran Bidik Sosok C |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.