Dafam Resort Belitung Tawarkan Promo 'Sweet Holiday Stay'” Mulai Rp480 Ribu per Malam
Selama masa menginap, tamu dapat menikmati akses langsung ke pantai berpasir putih yang menawan, sarapan istimewa untuk dua orang, serta ...
POSBELITUNG.CO, BELITUNG -- Jangan biarkan liburanmu hanya jadi wacana! Dafam Resort Belitung menghadirkan penawaran spesial bertajuk “Sweet Holiday Stay” bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan Pulau Belitung dengan pengalaman menginap yang berkesan. Melalui promo ini, tamu dapat menikmati kamar Deluxe Room yang elegan dan nyaman mulai dari Rp480.000 nett per malam.
Selama masa menginap, tamu dapat menikmati akses langsung ke pantai berpasir putih yang menawan, sarapan istimewa untuk dua orang, serta fasilitas kolam renang dan gym yang siap memanjakan waktu santai Anda.
Bagi yang membawa si kecil, Dafam Resort Belitung juga memberikan free snack untuk anak-anak sebagai kejutan manis selama menginap.
Lebih dari sekadar promo, Sweet Holiday Stay adalah undangan untuk menciptakan kenangan indah bersama keluarga di surga tropis Belitung.
Dengan suasana pantai yang menenangkan, pelayanan hangat khas Dafam, dan fasilitas kelas atas, setiap momen liburan Anda akan terasa istimewa.
Segera ambil ponsel Anda dan pesan sekarang juga! Jadikan liburan impian Anda nyata bersama Dafam Resort Belitung. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi 0821 9836 5387 (Zu), 0812 7215 5396 (Alli), atau 0811 7388 280. Dafam Resort Belitung berlokasi di Jalan Tanjung Kelayang, Desa Keciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung 33414. (*/E6)
| Swiss-Belresort Perkenalkan Paket Seru Belitung Getaway Deal untuk Berlibur di Pulau Laskar Pelangi |
|
|---|
| Segar, Sehat, dan Seru di Dafam Resort Belitung, Promo Spesial untuk Pecinta Renang dan Relaksasi |
|
|---|
| Flash Sale Dafam Resort Belitung Khusus Warga Bangka Belitung, Liburan Mewah, Harga Ramah |
|
|---|
| Turnamen Voli Pantai Putra di Pantai Tanjungpendam Belitung Pekan Depan, Simak Jadwalnya |
|
|---|
| Scoot Terbang Perdana Rute Belitung-Singapura Juni 2026, Buka Peluang Lebih Besar Wisman Berkunjung |
|
|---|
