Advetoril

Romansa di Pasir Putih: Beachfront Candle Light Dinner di Dafam Resort Belitung

Beachfront Candle Light Dinner di Dafam Resort Belitung tidak hanya menawarkan suasana, tetapi juga pengalaman emosional yang mendalam

Editor: Hendra
Dokumentasi/Dafam Resort Belitung
Konsep Beachfront Candle Light Dinner di Dafam Resort Belitung 

POSBELITUNG.CO, - Menciptakan momen istimewa bersama orang tercinta kini menjadi lebih berkesan dengan Beachfront Candle Light Dinner di Dafam Resort Belitung.

Di bawah langit penuh bintang, ditemani semilir angin laut dan cahaya lilin yang hangat, setiap pasangan diajak merayakan cinta dalam suasana yang intim dan romantis.

Konsep makan malam ini dirancang khusus di area ( tepi Pantai, di kolam renang, outdoor resro), dihiasi dengan tirai putih yang lembut, lampu-lampu temaram, serta dekorasi elegan yang menciptakan atmosfer penuh kehangatan.

Suara ombak yang menenangkan menjadi latar sempurna untuk momen kebersamaan yang tak terlupakan, baik untuk merayakan anniversary, honeymoon, lamaran, maupun kejutan romantis lainnya.

Beachfront Candle Light Dinner tidak hanya menawarkan suasana, tetapi juga pengalaman emosional yang mendalam.

Setiap detail dipersiapkan dengan penuh perhatian untuk memastikan kenyamanan dan privasi pasangan. 

Inilah kesempatan untuk menikmati quality time, berbagi cerita, dan menciptakan kenangan indah yang akan dikenang selamanya.

Pengalaman romantis ini dapat dinikmati dengan harga mulai dari IDR 650.000,-, di hotel kami menjadikannya pilihan sempurna bagi Anda yang ingin menghadirkan momen spesial dengan nuansa eksklusif di Belitung.

Segera reservasi dan abadikan kebahagiaan Anda bersama sahabat tercinta hanya di Dafam Resort Belitung. Hubungi kami untuk reservasi dan informasi lebih lanjut melalui:

Telp: 0811 7388 280 atau 0821 9836 5387  

Email/Medsos: Kirim pesan via media sosial Instagram & Facebook di @dafamresortbelitung 

Alamat Hotel: Jl. Tanjung Kelayang, Desa Keciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved