Ngantuk Setelah Makan Kangkung? Ternyata Seperti Ini Faktanya

Beberapa jenis makanan yang kita konsumsi ternyata memiliki mitos yang dipercaya bagi masyarakat.

Editor: Evan Saputra
net
Kangkung 

POSBELITUNG.CO - Beberapa jenis makanan yang kita konsumsi ternyata memiliki mitos yang dipercaya bagi masyarakat.

Sebagai contoh, pria yang baru menikah sebaiknya mengkonsumsi banyak tauge agar memiliki kesuburan yang jauh lebih baik.

Selain tauge, ada sebuah sayuran yang diyakini bisa memberikan rasa kantuk bagi mereka yang memakannya.

Sayuran ini adalah kangkung.

fdf

Dikutip dari doktersehat.com, kangkung sendiri adalah tumbuhan yang bisa ditemukan di hampir semua tempat di tanah air.

Sayuran ini akan sangat enak jika dimakan dalam kondisi hangat.

Bahkan sayuran ini diklaim sebagai salah satu sayuran paling favorit oleh masyarakat tanah air.

sds

Mitos tentang jika kita memakan kangkung, maka kita akan mudah ngantuk seharian dipercaya oleh banyak orang.

Sayangnya, mitos ini justru belum bisa dibuktikan secara ilmiah karena memang belum ada penelitiannya.

Beberapa pakar kesehatan masih menduga-duga jika ada kandungan di dalam kantuk yang bisa menyebabkan efek rileks bagi tubuh yang disebut sebagai triptofan.

ds

Sebuah protein yang bisa memproduksi hormon serotonin di dalam tubuh.

Hormon serotonin sendiri ternyata bisa membuat sistek saraf otak bekerja dengan lebih rileks.

Hanya saja, dugaan tentang kandungan triptofan ini masih belum diteliti dengan benar secara ilmiah sehingga belum bisa membenarkan mitos.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved