Breaking News - Jemaah Haji Bangka Belitung Meninggal di Mekah
Satu lagi jemaah haji asal Bangka Belitung telah meninggal dunia di Mekah, Senin (3/9/2018). Jemaah haji yang meninggal
Editor:
Evan Saputra
Bangka Pos/Krisyanidayati.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Bangka Belitung, Muhammad Ridwan.
Laporan Wartawan Bangka Pos, Krisyanidayati
POSBELITUNG.CO, BANGKA - Satu lagi jemaah haji asal Bangka Belitung telah meninggal dunia di Makkah, Senin (3/9/2018).
Jemaah haji yang meninggal tergabung dalam kloter asal 9 asal Pangkalpinang.
"Innalilahiwainalilahirojiun telah berpulang ke Rahmatullah jamaah haji kloter 9, Hj. Fitriana Yunus Salik, pukul 07.30 Waktu Arab Saudi," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Bangka Belitung, Muhammad Ridwan, melalui pesan WhatsApp, Senin (3/9/2018) petang.
Sebelumnya, juga ada salah satu jemaah haji asal Babel asal kabupaten Bangka yang meninggal pada 13 Agustus lalu yakni almarhum Subadi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/kepala-kantor-wilayah-kementerian-agama-bangka-belitung-muhammad-ridwan_20180718_164159.jpg)