Mahasiswi di Makassar Rekayasa Penculikan dan Peras Orangtuanya Untuk Beli iPhone X
"Si mahasiswi ini hanya rekayasa saja ini kasus, biar orangtuanya bisa berikan dia uang," ungkap Indratmoko saat ditemui.
Gara-gara Mau Beli iPhone X, Mahasiswi di Makassar Rekayasa Penculikan dan Peras Orangtuanya
POSBELITUNG.CO - Gara-gara mau beli HP iPhone X, mahasiswi Reza Azzahra tega merekayasa penculikan dan memeras orangtuanya sendiri.
Aksi rekayasa penculikan mahasiswi itu dilakukan pada Kamis (18/7/2019) malam.
Reza Azzahra menghubungi orangtuanya untuk meminta uang tebusan Rp 25 juta.
Demikian diungkapkan Kasatreskrim Polrestabes Makassar, AKBP Indratmoko di Mapolrestabes Makassar, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Makassar, Sulsel, Jumat (19/7/2019) siang.
"Si mahasiswi ini hanya rekayasa saja ini kasus, biar orangtuanya bisa berikan dia uang," ungkap Indratmoko saat ditemui.
Akibat perbuatannya, Eca kini ditahan di Mapolrestabes Makassar.
Sebelumnya, dia ditangkap polisi dari Unit Jatanras Satreskrim Polrestabes Makassardi wilayah Kabupaten Maros, Sulsel.
Kronologi
Rekayasa penculikan Eca berawal dari dirinya yang sudah beberapa hari tidak kembali ke rumah di Tamalarea, Makassar.
Orangtuanya pun mencari keberadaan Eca.
Mereka sempat khawatir terjadi hal-hal tak diinginkan terhadap sang buah hati.
Pada Kamis kemarin, orangtua Eca pun melaporkan anaknya yang dicurigai hilang kepada Polrestabes Makassar.
Namun, mereka lalu menerima pesan WhatsApp bahwa Eca diculik dan sedang dalam kondisi disekap, tangan dan kaki diikat.
"Penculik" yang tak lain adalah Eca sendiri meminta uang tebusan Rp 25 juta agar Eca bisa selamat.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/mahasiswi-pelaku-rekayasa-penculikan-dan-pemerasan-terhadap-orangtuanya.jpg)