Tabrakan Kapal Laut
(Video) Nelayan Korban Tabrakan Kapal Belum Ditemukan
"Kami fokuskan ke tiga arah, pertama Arah utara, tenggara, dan selatan ke Pulau Pesemut,"
Penulis: Dedi Qurniawan |
Laporan wartawan Pos Belitung, Dedy Qurniawan
POSBELITUNG.COM, BELITUNG - Pencarian korban hilang akibat kecelakaan laut di 11 mil arah utara Pulau Nangka, Belitung Timur, memasuki hari ketiga, Rabu (16/3/2016).
Korban atas nama Samsudin Jamanu (43), warga 04/RT02 Desa Baru, Kecamatan Manggar, Belitung Timur masih belum ditemukan oleh tim pencarian terpadu.
Komandan Basarnas POS Sar Belitung Mancarah Wanto mengatakan, pihaknya melakukan pencarian ke tiga arah. Diantaranya, arah utara, tenggara, dan selatan ke Pulau Pesemut.
Tim terpadu terdiri dari Basarnas, Satpolair Polres Beltim, TNI AL, Tagana dan masyarakat nelayan.
"Kami fokuskan ke tiga arah, pertama Arah utara, tenggara, dan selatan ke Pulau Pesemut," kata Manca kepada Pos Belitung, Rabu (16/3/2016).
Senin (14/3/2016) dinihari lalu sebuah kapal milik nelayan yang beralamat di RT04/RW 02 Desa Baru, Kecamatan Manggar, Beltim, dihantam kapal besar tak dikenal. Akibat kejadian itu, kapal terbalik dan terbelah dua.
Kejadian ini memakan satu korban meninggal dunia, satu masih dinyatakan hilang, dan dua korban selamat.