Breaking News Mayat Dalam Tangki Air
Lelaki yang Ditemukan Membusuk Dalam Tangki Air Alami Gangguan Kejiwaan, Pernah Masuk Tangki Air
Asma yang tidak datang sendirian, sempat membuat pecah suasana lokasi penemuan mayat.
Penulis: Ajie Gusti Prabowo |
Laporan Wartawan Bangka Pos, Ajie Gusti Prabowo
POSBELITUNG.COM, BANGKA - Seorang perempuan bernama Asma mengaku mayat yang ditemukan tak bernyawa dalam tangki air di samping kantor Kelurahan Selindung Baru Kecamatan Gabek Pangkalpinang, Selasa (3/5/2016) merupakan anak kandungnya yang bernama Herman (36). Herman diakui keluarga mengalami gangguan kejiwaan.
Asma yang tidak datang sendirian, sempat membuat pecah suasana lokasi penemuan mayat. Pasalnya, usai jenazah diturunkan dari tangki air dan dimasukan ke dalam mobil ambulans, tiba-tiba beberapa orang perempuan dan lelaki ini berteriak sembari menangis histeris.
Herman kata Asma, sudah tidak pulang lebih dari satu bulan. Tidak hanya itu, pria berusia 36 tahun ini sudah pernah kedapatan masuk ke dalam tangki air sekitar tahun 2015 lalu.
BACA: Tangki Air Digergaji, Isinya Mayat Lelaki tak Berbusana
"Pernah satu kali jatuh dalam tangki ini, itu juga dapat laporan dari warga sekitar sini, saat saya datang ternyata sudah keluar dari tangki," kata Asma.
"Memang sudah tidak pulang hampir satu bulan setengah lamanya, memang sering keluar rumah, namun seminggu sudah pulang, ini tidak pulang-pulang," tambah Asma
Ia mengakui, gangguan kejiwaan yang dialami anaknya memang telah berlangsung sekitar 20 tahunan lalu dan aktivitas sehari-harinya berkeliling di sekitar wilayah Selindung Pangkalpinang.
"Dia hanya berjalan disini saja, tidak pernah jauh, dan memang lokasi sini tempat mainnya anak saya," tuturnya.(*)
