Piala Eropa 2016

Mesut Ozil Banyak Terima Dukungan Dari Indonesia

Dengan dukungan moril yang dinilai tidak seberapa ini, kata Mika, mereka ingin menyemangati ketika mereka para pesepakba muslim bertanding.

Standard
Mesut Ozil Berdoa 

POSBELITUNG.COM, PERANCIS - Piala Eropa 2016 digelar bersamaan saat kaum muslim melaksanakan ibadah puasa.

Dari 24 negara kontestan pesta sepak bola empat tahunan benua biru tersebut, setidaknya ada 33 pemain muslim yang ikut ambil bagian.

Sudah tentu energi mereka akan semakin berkuras karena harus bermain di saat perut sedang kosong.

Nah, guna menyemangati 33 pemain muslim tersebut, puluhan pelajar SMP Muhammadiyah 5 Pucang Surabaya memberikan dukungan kepada mereka melalui Instagram dan Twitter.

Diharapkan dukungan dari mereka bisa membangkitkan motivasi para pemain muslim tersebut, apalagi di negara menara Eiffel ini, lamanya waktu berpuasa mencapai 19 jam atau terpanjang dalam 33 tahun terakhir.

Pesan mereka tulis pada selembar banner berukuran 1,5 x 4 m. Selanjutnya pesan itu mereka posting dan kirimkan ke media sosial pemain idola mereka. Kegiatan ini dilakukan siswa di sela-sela melaksanakan pondok Ramadan (Darul Arqom) selama tiga hari.

Encik Hendarsyah, guru seni dan budaya SMP Muhammadiyah 5 Pucang, yang memprakarsai acara tersebut, mengatakan, pihaknya ingin memberikan pelajaran kepada anak asuhnya untuk menyemangati para pemain muslim guna tetap menjalankan ibadah puasa meski berlaga di Piala Eropa 2016.

Para pemain muslim yang berlaga di Piala Eropa 2016, di antaranya Marouane Fellaini (gelandang Belgia), Paul Pogba (gelandang Prancis), Mezut Ozil (gelandang Jerman), Stephan El Shaarawy (gelandang Italia), Ramazan Ozcan (kiper Austria), Shkodran Mustafi (bek Jerman), Bacary Sagna, Adil Rami, N'Golo Kante, Sissoko (Prancis), Emre Can dan Sami Khedira (Jerman).

Mereka pun langsung mengirimkan postingan gambar tersebut ke akun medsos pemain idola mereka, seperti akun @stewel92 (Stephan El Shaarawy), @ec2323 (Emre Can pemain Liverpool dari Jerman), @m10_official (Mezut Ozil pemain Arsenal dari Jerman), dan @therealbac (Bacary Sagna pemain Manchester City dari Prancis).

“Dari hasil postingan ke media sosial tersebut, kebanyakan anak-anak mengaku mengirimkannya ke Mesut Ozil dari Jerman. Saat saya tanyakan, kebanyakan anak suka dengan gaya permainannya, cakep orangnya, dan baru saja menjalankan ibadah umrah,” kata Encik, Rabu (15/6).

Ritmika Ramadhani, seorang pelajar di sekolah tersebut mengatakan, setelah menulis melalui selembar banner, nantinya tulisan tersebut di foto menggunakan handpone untuk selanjutnya di unggah di media sosial atau Instagram pesepakbola muslim yang diidolakannya.

"Kita tanda tangan dan memberikan dukungan pada pemain sepak bola beragama muslim yang saat ini mengikuti Piala Eropa di Prancis. Tadi saya unggah ke Shkodran Mustafi," ungkap pelajar kelas 7 ini.

Dengan dukungan moril yang dinilai tidak seberapa ini, kata Mika, mereka ingin menyemangati ketika mereka para pesepakba muslim bertanding.

"Ini kan bulan puasa, semoga saja mereka kuat," urainya.

Siswi lainnya, Syafira Febrina, yang mempunyai akun Instagram syafira fa, mengakui bila dirinya mengirimkan pesan khusus kepada Mesut Ozil agar negara Jerman dapat memenangkan piala Eropa 2016.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved