Open Pit Kelapa Kampit Geosite Kelas Dunia
Orang luar berdecak kagum melihat lipatan batu-batu di lokasi tersebut.
Pos Belitung/Subrata
Caption: Hendra, perwakilan Geopark Belitung dalam presentasinya seputar Geopark di Kantor Desa Senyubuk Kelapa Kampit, Selasa (13/12/2016).
Laporan Wartawan Pos Belitung,Subrata
POSBELITUNG.COM, BELITUNG TIMUR - Open Pit Nam Salu Kelapa Kampit memiliki Geologi kelas dunia. Orang luar berdecak kagum melihat lipatan batu-batu di lokasi tersebut.
Hal ini diungkapkan Hendra, perwakilan Geopark Belitung dalam presentasinya seputar Geopark di Kantor Desa Senyubuk Kelapa Kampit, Selasa (13/12/2016).
Baca: Geopark Bisa Bikin Pelaku Tambang Beralih ke Pariwisata
"Orang luar heboh, sementara masyarakat lokal diam-diam saja," kata Hendra di hadapan hadirin.
Lebih lanjut dikatakan Hendra, jika batu granit, di daerah mau pun negara lain banyak yang memiliki. Namun, geosite yang dimiliki Open Pit ini berbeda.
"Hanya dimiliki Open Pit saja," ulang Hendra.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/geopark-belitung_20161213_213324.jpg)