10 Tahun iPhone, Ini Penampilannya dari Masa ke Masa

Produk Apple itu kemudian mendefinisikan budaya baru, mengguncang industri, membuat komputer dalam milliaran kantung dan menyederhanakan segalanya

BGR.COM
iPhone SE 

POSBELITUNG.COM - Tepat pada 9 Januari 2007, Steve Jobs memperkenalkan iPhone pertama di San Francisco. Artinya, produk ini kini telah berusia 10 tahun.

“Sekali seumur hidup, produk revolusioner datang dan mengubah segalanya,” kata mendiang pimpinan Apple itu.

Saat itu, ia memperkenalkan iPhone generasi pertama sebagai “iPod berlayar lebar dengan kontrol sentuh, ponsel revolusioner, perangkat komunikasi internet terbaru”.

Produk Apple itu kemudian mendefinisikan budaya baru, mengguncang industri, membuat komputer dalam milliaran kantung dan menyederhanakan segalanya hanya dalam sentuhan di layar, seperti ditulis Indian Express.

Sejak pertama kali muncul, iPhone sudah terjualan miliaran unit. Perusahaan teknologi lainnya pun berusaha mengejar ketinggalan dengan membuat produk yang hampir mirip dengan iPhone.

“iPhone adalah bagian penting kehidupan konsumen kami. Sekarang, iPhone mengartikan kembali cara kita berkomunikasi, bersenang-senang, bekerja dan hidup,” kata CEO Apple sekarang, Tim Cook, dalam acara di Cupertino, seperti yang dimuat dalam situs mereka.

Berikut adalah penampilan iPhone dari masa ke masa, dikutip dari laman The Verge.

iPhone (2007)

ip 20017
avb.s-oman.net

Perangkat ini menjadi dasar ponsel modern di eranya, dengan tampilan klasik grids-of-icon, home button dan tanpa keyboard, sepenuhnya layar sentuh.

iPhone generasi ini sudah bisa tersambung dengan internet, namun belum memiliki banyak fitur, seperti 3G dan App Store.

iPhone 3G (2008)

ip 2008
NDTV Gadgets360.com

iPhone berikutnya keluar pada 2008, dengan tambahan paling penting: App Store.

Fitur baru itu memberi kesempatan para pengembang untuk membuat aplikasi. Ponsel generasi ini sudah mendukung 3G, juga push email dan navigasi GPS.

iPhone 3GS (2009)

ip 3gs
Apple, inc

Model “S” pertama iPhone menawarkan sejumlah perbaikan, bukan fitur baru yang besar.

Sumber:
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved