Ayah Lantunkan Ayat Suci Alquran, Jenazah Yana Zein 'Menangis', Pelayat Minta Jurnalis Merekam
Bersamaan pula dengan itu, ada sesuatu yang tak lazim terlihat. Mata Yana terlihat sempat mengeluarkan air mata, padahal dia tak lagi bernyawa.
Tapi, masyarakat pun keheranan, karena ternyata Yana masih punya sebuah rumah mewah di bilangan Cinere, Depok.
Nah, kabar soal rumah ini diluruskan oleh ibunda Yana, Swetlana Zein.
Dalam wawancara bersama Grid.ID, Swetlana memang membenarkan bahwa Yana, sebetulnya sudah habis-habisan dalam berobat.
Yana sudah menjual apapun yang dia miliki.
"Mobil sudah enggak ada, tanah juga enggak ada, dan lain-lain sebagainya sudah enggak ada" ungkap ibunda Yana.
Swetlana juga mengakui, soal rumah di Cinere, Depok itu adalah rumah Yana.
Tapi, rumah itu ternyata bukan milik Yana semata.
Apakah rumah itu peninggalan Yana buat anak-anaknya?
"Oh, bukan," kata Swetlana.
Swetlana mengatakan, rumah itu ternyata milik keluarga Yana.
"Jadi begini, saya, dan Yana dulu bekerja. Nah, punya uang, akhirnya buat membeli rumah itu,"
Sebelumnya, Yana sempat membuat masyarakat prihatin.
Statusnya sebagai ratu sinetron, ternyata tak membantunya melewati masa sulit.
Dua anak Yana, terpaksa harus putus sekolah karena uang yang dimiliki wanita 47 tahun itu habis untuk biaya pengobatan kanker payudara stadium empatnya.
"Ia, betul sekali (putus sekolah). Anak-anak gak sekolah bukan keinginan mereka, karena gak ada uang," ungkap Yana saat dihubungi melalui telepon, Rabu (28/12/2016).
