Pacaran Selama 7 Tahun, Undangan Pernikahan Sudah Disebar Tapi Takdir Berkata, Kisahnya Bikin Haru
Beberapa foto pre-wedding sampai foto untuk buku nikah pun telah disiapkan. Bahkan undangan untuk pernikahan mereka yang akan digelar 6 Januari...
Beberapa foto pre-wedding sampai foto untuk buku nikah pun telah disiapkan.
Bahkan undangan untuk pernikahan mereka yang akan digelar 6 Januari 2018 ini sudah siap.
Namun sayang, kondisi kesehatan Fajar menurun dengan cepat.
Apa sebabnya? Selama satu tahun belakangan, Fajar mengalami gangguan kesehatan karena disebabkan asap rokok.
Fajar adalah seorang pemuda yang tidak pernah merokok.
Tapi dia sering terkena asap rokok dari orang-orang di sekitarnya.
Dengan kata lain, secara tak sadar Fajar telah menjadi perokok pasif.
Gara-gara asap rokok orang lain, Fajar harus menanggung akibatnya.
Berikut cerita lengkap dari laman Facebook Dewi Sartika.
"STOP MEROKOK DIDEKAT ORANG YANG TIDAK MEROKOK!!!
Perokok pasif lebih berbahaya dibanding kalian yang merokok!!!
1 tahun lebih berjuang mempertahankan paru yang normal tapi akhir nya dia menyerah dengan keadaan dimana menghisap asap dari perokok!
Kamu hebat yangg, berjuang sendirian tanpa mereka tau bahaya merokok didekatmu! Kamu kuat yangg dimana yang tidak merokok terkena asap nya sangat menyakitkan paru-paru mu
Allah lebih sayang kamu Aa, Allah cape liat kamu bulak balik kontrol tiap bulan, Allah juga mungkin sayang aku yangg dia gamau aku sedih liat kamu sakit2an tiap malem kebangun cuma nahan dada kanan yang terasa engap 9.4.1994 - 19.12.2017 kamu menyerah disaat 19hari kamu berjanji akan mengikrarkan janji suci itu
Ya, 6 Januari 2018 dimana kamu akan berjanji dihadapan allah dan menjabat tangan ayah ku mengucapkan ijab qobul itu
7 tahun jam cepat, nunggu kamu dr 2011 dan aku pengen smua ini hanya mimpi buruk ku tapi terbangun aku menerima kenyataan menyakitkan ini
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/pemakaman_20180105_201029.jpg)