Kronologi Eza Gionino Diancam Akan Dibunuh Gara-gara Ikan Arwana yang Mau Dibeli Ternyata Cacat
Eza Gionino diancam akan dibunuh gara-gara transaksi jual beli ikan arwana.Begini kronologi mantan kekasih Ardina Rasti akan dibunuh oleh penjual ikan
POSBELITUNG.CO - Eza Gionino diancam akan dibunuh gara-gara transaksi jual beli ikan arwana. Begini kronologi mantan kekasih Ardina Rasti akan dibunuh oleh penjual ikan arwana.
Ancaman pembunuhan yang diterima Eza Gionino membuat media sosial heboh.
Mantan kekasih Ardina Rasti ini mengunggah video ke Instagram Kamis 14 November 2019 dan mengungkapkan dirinya mendapatkan ancaman pembunuhan dari seseorang bernamaQory Supiandy.
Perseteruan Eza Gionino dan Qory Supiandy ini bermula gara-gara transaksi jual beli ikan arwana.
Dilansir dari Kompas.com, kronologi kasus ini bermula saat Qory Supiandy berniat untuk menjual ikan arwana kepada Eza Gionino.
Kepada Eza Gionino, Qory Supiandy mengaku membutuhkan uang sehingga ingin menjual ikan arwana itu.
Perkenalan Eza Gionino dan Qory Supiandy ini bermula dari temannya yang bernama Doni.
“Jadi begini, awal mula saya punya teman namanya Doni.
Dia menawarkan pada saya, ‘Za ini ada orang dia minta dibantu ya, tapi loe beli ikannya’.
Jadi gini, ikan arwana itu berasal dari Hulu Suhaid, itu 13 jam dari Pontianak. aku beli Rp 12 juta, 2 ekor ya. Dengan video yang dia kirimkan ke saya,” jelas Eza saat ditemui di Polres Bogor Jawa Barat pada Sabtu 16 November 2019 seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Ternyata saat sampai ke tangan Eza, ikan arwana kiriman Qory ini tidak sesuai dengan pesanan dan berbeda dengan ikan yang ada pada video yang dikirimkan.
Ikan arwana yang diterima oleh Eza ini dalam keadaan cacat, lalu ia mengajukan komplain kepada Qory.
"Tapi ternyata pas ikan itu sampe ke saya tak sesuai. Ikan itu cacat.
Gimana ya, kalau saya bahas tonggos atau cakil disebutnya. Terus matanya drop eye, turun gitu tak sesuai dengan video,” lanjutnya.
Saat dikomplain oleh Eza, Qory justru menyerang balik dengan kata-kata ancaman.
Eza sebelumnya telah mengunggah bukti tangkapan layar dan pesan suara yang dikirimkan oleh Qory yang berisi ancaman itu.
Salah satu ucapan yang membuat Eza naik pitam adalah saat Qory menyinggung soal anaknya yang masih bayi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/belitung/foto/bank/originals/kronologi-eza-gionino-diancam-akan-dibunuh-lantaran-ikan-arwana.jpg)