Jangan Panik! Ini 8 Langkah Jika Kamu Kehilangan Barang Berharga saat Traveling

Salah satu masalah yang kerap dihadapi adalah kehilangan barang-barang penting, seperti paspor, tas dan lain-lain.

Editor: Novita
Posbelitung.co/Novita
Para calon penumpang antre memasuki ruang keberangkatan di Bandara Soetta. 

Dari pada memasukan barang-barang penting ke dalam satu tas besar yang seringkali kamu tinggalkan tanpa pengawasan, lebih baik gunakan tas pinggang agar tetap terjaga dalam pengawasan.

Jika kamu traveling bersama teman, maka ada baiknya masing-masing membawa fotokopi dokumen pribadi yang penting seperti paspor.

Kamu juga bisa menyimpan dokumen penting dalam akun online yang terproteksi password, atau titipkan fotokopi dokumen pada keluarga di rumah yang bisa mengirimkannya padamu via fax.

8. Awasi Barangmu

Seringkali para traveler kehilangan barang bukan karena dicuri tapi karena lupa.

Ada banyak kasus di mana traveler tak sengaja meninggalkan paspor di bawah bantal, tas di atas rak bus, kamera di taksi, dan bahkan tas ransel di semak-semak dekat jalur hiking.

Kita akan lebih rentan untuk kehilangan fokus ketika sedang lelah, bingung, dan ketika menggunakan transportasi publik.

Maka ada baiknya kamu jangan pernah meletakkan tas di sebelahmu tanpa kontak fisik sedikit pun.

Pasalnya, besar kemungkinan kamu akan melupakan tas tersebut dan akhirnya pergi begitu saja. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul : 8 Langkah jika Kehilangan Barang Berharga saat Traveling

Sumber: Kompas.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved