Baekhyun EXO Tampil Menawan Dalam Balutan Jaket Bermotif Batik Berharga Fantastis

Baekhyun EXO akan kembali sebagai solois dengan mini album kedua yang berjudul Delight.

Editor: Rusaidah
Grid.id
Baekhyun EXO merilis foto teaser menjelang comeback solo. 

POSBELITUNG.CO - Menjelang comeback solo, Baekhyun EXO tak henti-hentinya merilis foto teasernya.

Baekhyun EXO akan kembali sebagai solois dengan mini album kedua yang berjudul Delight.

Mini album Delight ini akan dirilis bersamaan dengan video musik dari single utamanya, 'Candy', pada 25 Mei mendatang.

Sebelum hari itu tiba, para penggemar dimanjakan dengan berbagai foto teaser yang diunggah melalui akun media sosial EXO.

Pada Kamis (14/5/2020), EXO mengunggah serangkaian potret manis Baekhyun berpose di sebuah gedung kosong.

Menariknya, pelantun 'UN Village' ini tampil dalam balutan jaket denim dengan motif batik pada lengannya.

Baca Juga: I Love You 3000 Makin Populer di Korea Selatan, Member Monsta X Ikut Kena 'Demam' Lagu Milik Stephanie Poetri!

Jaket tersebut merupakan keluaran dari rumah mode asal Inggris, Martine Rose.

Jika menilik situs farfetch, Sabtu (16/5/2020), jaket tersebut dijual dengan harga 539 Dolar AS (Rp 8 juta) setelah mendapatkan diskon 50 persen.

Jaket mahal itu dipadukan dengan celana denim yang dimodifikasi.

Celana dari Martine Rose ini juga mendapatkan potongan harga 40 persen di situs farfetch.

Sehingga celana tersebut bisa dibeli dengan harga 598 Dolar AS (Rp 9 juta).

Penampakan Baekhyun dalam busana rancangan Martine Rose ini pun menuai pujian dari penggemar, khususnya fans Tanah Air.

"Keren banget," komentar pemilik akun @raa_auusr.

"Lokal sekali," kata fans berakun @alleeaaa.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved